PPDB Online Mulai Dibuka Pekan Depan

Jumat, 02 Juni 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 106151

PPBD Online Dibuka Pekan Depan

(Foto: doc)

Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) online di Ibukota akan dimulai Senin (5/6) pekan depan. Berbagai persiapan telah dilakukan Dinas Pendidikan DKI Jakarta mulai dari memastikan kesiapan jaringan hingga mendirikan posko pengaduan.

Mulai Senin kami buka PPBD secara online

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Sopan Adriyanto mengatakan, tahun ini pelaksanaan PPBD dilakukan secara berjenjang yang dimulai dari tingkat SD terlebih dahulu. Selanjutnya PPDB tingkat SMP, SMA, dan SMK digelar serentak.

"Mulai Senin kami buka PPDB secara online. Tingkat SD dulu selama tiga hari. Setelah itu baru naik ke tingkat di atasnya," ujarnya, Jumat (2/5).

Sopan mengatakan, selama pelaksanaan PPDB, pihaknya akan mendirikan posko di halaman kantor Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Jalan Gatot Subroto. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta juga akan dilibatkan dalam posko ini.

"Kami akan buka posko untuk PPDB di halaman kantor. Bila ada permasalahan, tim terpadu siap. Di posko itu ada Dinas Dukcapil juga," ucapnya.

Ia menambahkan, pihaknya juga telah menjalin kerjasama dengan beberapa pihak untuk persiapan pelaksanaan PPDB. Khususnya dengan penyedia (provider) jaringan internet.

"Provider telah melipatgandakan bandwidth dengan tujuan agar tidak terjadi server down," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PPDB Online Tahun Ini Dibuka Serentak Semua Jenjang Pendidikan

PPDB Online Digelar Serentak di Semua Jenjang Pendidikan

Senin, 01 Mei 2017 63754

Komisi E DPRD Minta Persiapan PPDB Online Serentak Dimatangkan

Dewan Minta Pelaksanaan PPDB Online Disiapkan Secara Matang

Senin, 22 Mei 2017 59133

PPDB Tanpa Kendala Karena Masih Menggunakan Sistem Offline

Kuota Siswa Sekolah di Pulau Seribu Belum Terpenuhi

Sabtu, 25 Juni 2016 61213

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks