Progres Pengerjaan LRT dan Velodrome Diapresiasi Dewan

Kamis, 01 Juni 2017 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2913

Dewan Apresiasi Kinerja PT Jakpro Kebut Pembangunan Veldrome - LRT

(Foto: doc)

Progres pengerjaan proyek Light Rail Transit (LRT) dan velodrome yang ditangani PT Jakarta Propertindo (Jakpro), diapresiasi Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta.

Kami berharap pengerjaan veldrome dan LRT bisa diselesaikan lebih cepat dari jadwal yang telah ditetapkan

"Dewan mengapresiasi progres pembangunan velodrome dan LRT yang hingga saat ini dikebut pengerjaannya," ujar Cinta Mega, Wakil Ketua Komisi C DPRD DKI Jakarta, Kamis (1/6).

Dia menambahkan, pihaknya siap mendukung alokasi anggaran bagi PT Jakpro untuk penyelesaian proyek pembangunan sarana dan prasarana untuk Asian Games 2018 ini.

Sekretaris Komisi C DPRD DKI Jakarta, James Arifin Sianipar menambahkan hal yang sama. Dia menegaskan, pihaknya siap membahas tambahan anggaran yang akan diusulkan oleh PT Jakpro pada pembahasan APBD Perubahan 2017.

"Kami berharap pengerjaan veldrome dan LRT bisa diselesaikan lebih cepat dari jadwal yang telah ditetapkan," katanya.

Sebelumnya Direktur Utama PT Jakpro, Satya Heragandhi mengatakan, secara garis besar perkembangan pengerjaan velodrome sebagai salah satu venue sudah mencapai 40 persen lebih.

BERITA TERKAIT
PT Jakpro Ajukan Tambahan PMP Rp 2 Triliun

PT Jakpro akan Ajukan Tambahan PMP Rp 2 Triliun

Sabtu, 25 Februari 2017 5189

Pembangunan LRT Kelapa Gading-Velodrome Dikebut

LRT Kelapa Gading-Velodrome Ditarget Rampung Agustus 2018

Selasa, 30 Mei 2017 2785

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks