Jumat, 05 Mei 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2245
(Foto: Nurito)
Untuk menghilangkan trauma korban kebakaran di Klender, Sudin Perpustakaan dan Arsip Jakarta Timur menghadirkan mobil perpustakaan keliling ke lokasi pengungsian.
Kehadiran mobil yang membawa sekitar 500 eksemplar buku ini langsung diserbu korban kebakaran terutama anak-anak dan remaja.
Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Arsip Jakarta Timur, Fadlan Zurhan mengatakan, penyediaan perpustakaan mobil keliling ini untuk menghibur warga. Terutama anak-anak yang trauma, sehingga perlu ada hiburan bagi mereka.
"Kehadiran perpustakaan ini untuk mengalihkan perhatian dan menghilangkan trauma akibat musibah yang dialami. Diharapkan mereka jadi terhibur dan terobati," ujarnya, Jumat (5/5).
Dikatakan Fadlan, buku yang tersedia yakni buku cerita, buku pengetahuan umum, budidaya tanaman, ikan dan keterampilan. Selain itu juga ada buku tentang masakan, koran hingga majalah.
Andi (12), salah satu anak korban kebakaran mengaku sangat senang dengan adanya perpustakaan keliling di lokasi pengungsian.
"Iya senang, bisa hilangkan bosan di sini. Baca-baca aja buku cerita," tandasnya.