Ini Poin Kesepakatan Cegah Tawuran di Jl Dewi Sartika

Selasa, 25 April 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 4539

Sikapi Tawuran Cawang, Pertemuan Hasilkan 6 Poin Kesepakatan

(Foto: Nurito)

Seluruh pemangku kepentingan bertemu untuk mencari solusi pencegahan terulangnya tawuran antar warga yang kerap terjadi di Jalan Dewi Sartika, Kramat Jati, Jakarta Timur. Dari musyawarah yang dilakukan, ada beberapa poin kesepakatan yang diharapkan bisa menjadi solusi.

Kita akan tindak tegas pelaku tawuran

Poin-poin yang disepakati yakni, untuk menjaga keamanan sementara akan disiagakannya satu Satuan Setingkat Kompi (SSK) dari Brimob, peningkatan operasional posko terpadu, akan diadakan lomba bersama dan evaluasi dari kinerja satgas anti tawuran. Tindakan tegas juga segera diberlakukan untuk provokator penyebab tawuran.

Camat Kramat Jati, Eka Dharmawan mengatakan, juga akan mengadakan siskamling terpadu untuk mencegah tawuran di malam hari.

"Kita semuanya sudah melakukan pendekatan persuasif. Namun di antara mereka saling dendam, sehingga tawuran terus terjadi," kata Eka, Selasa (25/4).

Sementara Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Andry Wibowo mengatakan, saat ini sudah 32 orang diperiksa terkait tawuran warga di Jalan Dewi Sartika. Namun sejauh ini belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka.

"Kita akan tindak tegas pelaku tawuran. Kita juga akan perkuat personel untuk penjagaan di lokasi," tandas Andry.

Tawuran antar warga yang berada di Kelurahan Cililitan dan Cawang terjadi pada Senin (24/4) dan Selasa (25/4) dini hari di Jalan Dewi Sartika.

BERITA TERKAIT
Wali Kota Jaktim Minta Pelaku Utama Tawuran di Jl Dewi Sartika Ditangkap

Wali Kota Jaktim Minta Pelaku Utama Tawuran di Jl Dewi Sartika Ditangkap

Selasa, 25 April 2017 3898

 Tawuran Warga di Jl Dewi Sartika Berhasil Dibubarkan

Pelatihan Kerja Jadi Solusi Cegah Tawuran di Jl Dewi Sartika

Sabtu, 18 Maret 2017 8617

Pemicu Tawuran, U-Turn Depan RSUD Budi Asih Ditutup

U-Turn Depan RSUD Budhi Asih Ditutup

Rabu, 15 Maret 2017 6266

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307838

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260983

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks