Pembangunan Fisik Pusat Perkulakan Dimulai Akhir April

Rabu, 12 April 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 7554

Pembangunan Fisik Pusat Perkulakan Dimulai Akhir April

(Foto: Istimewa)

Pembangunan fisik pusat perkulakan di areal Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, akhir April ini mulai masuk proses konstruksi fisik. Diharapkan, pada Mei nanti proses pembangunan selesai dilaksanakan.

Lebih dari 500 varian produk akan mengisi perkulakan

Manajer Humas PD Pasar Jaya, Muhammad Fakhri mengatakan, lahan yang akan dibangun pusat perkulakan sudah clear. Nantinya perkulakan akan didirikan di atas lahan eks agro outlet.

"Luasan bangunan sekitar 500-600 meter persegi. Saat ini lahannya sudah clear dan siap dibangun," ujarnya, Rabu (12/4).

Dijelaskan Fakhri, selain mempersiapkan bangunan, pihaknya juga tengah mengupayakan pengadaan mesin controlled atmosphere storage (CAS) dan cold storage. Sehingga komoditas sayur mayur dan daging dapat disimpan dalam waktu lama.

Diharapkan, pada Mei mendatang perkulakan ini sudah diisi dengan berbagai produk, sehingga keberadaannya bisa dimaksimalkan bila terjadi lonjakan harga menjelang lebaran nanti.

"Fungsi utamanya mendukung program pemerintah menjaga ketahanan pangan. Lebih dari 500 varian produk akan mengisi perkulakan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pusat Perkulakan Kramat Jati Beroperasi Mei

Ditargetkan Mei Pusat Perkulakan Kramat Jati Beroperasi

Selasa, 28 Februari 2017 4205

DKI akan Bangun Pasar Perkulakan di Pulau Karya

DKI akan Bangun Pasar Perkulakan di Pulau Karya

Senin, 30 Januari 2017 3990

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks