PD Pasar Jaya Kembangkan 4 Konsep Tekan Laju Inflasi

Senin, 13 Maret 2017 Reporter: Adriana Megawati Editor: Rio Sandiputra 6762

PD Pasar Jaya Kembangkan 4 Konsep Tekan Laju Inflasi

(Foto: Punto Likmiardi)

Untuk bisa menjaga kestabilan harga pokok bahan pangan, PD Pasar Jaya mengeluarkan empat konsep produk, yaitu perkulakan, mini market, Mini Distribution Center (Mini DC) serta Mom and Pop Store.

Salah satunya untuk menekan inflasi yang memiliki dampak cukup luar biasa. Makanya ada perbaikan distribusi atas sembilan pokok itu

Direktur Utama (Dirut) PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin berharap empat konsep tersebut dapat menekan laju inflasi ekonomi.

"Salah satunya untuk menekan inflasi yang memiliki dampak cukup luar biasa. Makanya ada perbaikan distribusi atas sembilan pokok itu," ujar Arief saat dikonfirmasi, Senin (13/3).

Untuk perkulakan akan dibangun di Pasar Induk Kramat Jati. Sistem ini akan menampung dagangan langsung dari pedagang dalam jumlah besar.

Mini DC dibuat khusus untuk pedagang di bawah pengelolaan PD Pasar Jaya dan pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP). Di sini pedagang dan pemegang KJP bisa membeli kebutuhannya. Bahkan pedagang dapat menjual barang dagangan mereka di Mini DC.

Untuk mini market merupakan retail yang diperuntukan bagi masyarakat sekitar (end user), pemegang KJP dan PNS. Sementara Mom and Pop Store diperuntukan bagi masyarakat yang ingin membuka usaha retail toko kelontong.

"Pengelolaannya lebih modern, kita kembangkan itu. Mereka yang toko kelontong dikelola oleh PD Pasar Jaya," lanjutnya.

Pada konsep tersebut, pemilik toko akan mengembalikan investasi PD Pasar Jaya melalui pinjaman dari Bank DKI. "Modal mereka sendiri, tapi kita bisa bantu seperti rak dan lain-lain. Semuanya jadi terukur karena pengelolaannya sudah modern," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dewan Bakal Cek Kesiapan Stok Pangan Jelang Ramadhan

Dewan Bakal Cek Kesiapan Stok Pangan Jelang Ramadan

Senin, 13 Maret 2017 4565

Dinas KPKP DKi Jamin Kebutuhan Pokok Menjelang Ramadhan Aman

Dinas KPKP dan BUMD Jaga Stok Pangan Saat Ramadan

Senin, 13 Maret 2017 5615

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307842

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks