Apel Saber Pungli Digelar di TPU Pondok Ranggon

Rabu, 08 Maret 2017 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 4573

Apel Saber Pungli Digelar di TPU Pondok Ranggon

(Foto: Nurito)

Dinas Kehutanan (Dishutan) DKI Jakarta menggelar apel sapu bersih pungutan liar (saber pungli) di Taman Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur.

Jangan sampai ada lagi pungli di areal TPU

Apel ini diikuti 120 personel, terdiri dari pekerja harian lepas (PHL) taman dan TPU serta Satpel TPU se-Jakarta Timur.

Kadis Kehutanan DKI Jakarta, Djafar Muchlisin mengatakan, apel ini untuk menindaklanjuti amanat Pergub DKI Nomor 234 Tahun 2016 tentang Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar.

"Apel ini harus memberikan hasil. Jangan sampai ada lagi pungli di areal TPU," terang Djafar, Rabu (8/3).

Ia menambahkan, apel kali ini merupakan pelaksanaan untuk kali ketujuh. Rencananya, di 75 TPU lain juga akan dilakukan apel serupa.

"Jika ada PHL terbukti melakukan pungli terancam sanksi pemecatan," jelasnya.

Sementara, Kasudin Kehutanan Jakarta Timur, Rommy Sidharta mengatakan, PHL di wilayah kerjanya berjumlah 650 orang.

"Mereka harus bekerja profesional. Sebab, para PHL digaji menggunakan dana APBD atau uang rakyat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Plt Gubernur Apresiasi Tim Saber Pungli

Plt Gubernur Apresiasi Tim Saber Pungli

Kamis, 15 Desember 2016 3994

makam

Ahli Waris Diminta Aktif Laporkan Pungli di TPU

Kamis, 02 Maret 2017 3433

Cegah Pungli, Dinas Kehutanan Gelar Apel dan Sidak

Cegah Pungli, Dinas Kehutanan Gelar Apel dan Sidak

Minggu, 26 Februari 2017 6528

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks