Belasan Gerobak PKL di Kota Tua Kembali Ditertibkan

Rabu, 13 Agustus 2014 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 3472

Belasan Gerobak PKL Ditertibkan di Kota Tua

(Foto: Desri Arfin)

Belasan gerobak dan lapak pedagang kaki lima (PKL) yang masih membandel menjajakan dagangannya di kawasan Kota Tua kembali ditertibkan Satpol PP Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat, Rabu (13/8). Selain menimbulkan kesemrawutan, penertiban dilakukan dalam upaya menjaga kelestarian, keamanan dan keindahan kawasan Kota Tua.

Penertiban difokuskan pada pedagang kaki lima yang berdagang tidak pada tempatnya. Kecuali pedagang binaan kawasan Kota Tua

Walikota Jakarta Barat, Anas Efendi mengatakan, penertiban dan pembersihan terpadu yang melibatkan ratusan personel gabungan jajaran Pemkot Jakarta Barat, TNI, Polri dan ormas dilakukan untuk menjaga keindahan, kebersihan dan keamanan kawasan kota tua.  

“Kegiatan pembersihan dan penertiban di Kawasan Kota Tua sudah pernah kami lakukan. Namun, masih minimnya kesadaran masyarakat dan para PKL menjaga kebersihan dan ketertiban membuat kawasan kembali tampak kumuh, hingga saat ini kegiatan tersebut kembali kami lakukan,” ujar Anas, Rabu (13/8).

Dikatakan Anas, kegiatan penertiban ini dilakukan berdasarkan Perda No 8 tahun 2007 tentang ketertiban umum yang menjadi kebanggaan serta ikon wisata Jakarta Barat. Diharapkan, nantinya kawasan Kota Tua akan terlihat bersih, aman dan indah.

"Penertiban difokuskan pada pedagang kaki lima yang berdagang tidak pada tempatnya. Kecuali pedagang binaan kawasan Kota Tua," ucap Anas.

Selain penertiban dan pembersihan, lanjut Anas, pihaknya juga membenahi sejumlah saluran air di Plaza Museum Fatahillah yang mampet dan menimbulkan bau tidak sedap.

Kasudin Kebersihan Jakarta Barat, Wahyu Pujiastuti mengatakan, untuk melakukan pembersihan di kawasan Kota Tua, pihaknya menyiapkan 15 kendaraan pengangkut sampah.  

"Sebenarnya setiap hari kami menugaskan sekitar 15 petugas kebersihan, 1 armada truk dan 5 gerobak motor di kawasan Kota Tua. Tapi, tetap saja banyak sampah yang berserakan akibat minimnya kesadaran pengunjung yang membuang sampah tidak pada tempat sampah yang juga banyak kami sediakan di lokasi tersebut,” tutur Wahyu.

Camat Tamansari, Paris Limbong menambahkan, sebanyak 18 gerobak PKL dan 10 truk sampah berhasil ditertibkan dan dibersihkan dari kawasan tersebut. Untuk menjaga agar PKL tidak kembali, ke depan pihaknya akan melakukan penjagaan setiap hari. Pihaknya berkomitmen, akan memberikan sanksi tegas kepada pengunjung yang membuang sampah sembarangan dengan cara menahan KTP-nya dan selanjutnya diberikan surat peringatan.  

"Kita bentuk posko pengawasan dan penjagaan. Setiap hari nantinya ada aparat yang mengawasi dan menjaga kawasan Kota Tua. Mereka bertugas dari pagi hingga malam hari," katanya.

BERITA TERKAIT
400 Lapak PKL di Kali Baru Timur Ditertibkan

400 Lapak PKL di Kali Baru Timur Ditertibkan

Rabu, 13 Agustus 2014 3442

Puluhan Pangkalan Pasir Liar di RE Martadinata Ditertibkan

Pangkalan Pasir Liar Ditertibkan

Selasa, 12 Agustus 2014 3556

Sudin Sosial Jaktim Mulai Razia PMKS

Meresahkan, PMKS Mabuk Dirazia

Jumat, 08 Agustus 2014 27128

penertiban pkl monas

Jadi Penampungan PKL Liar, IRTI Monas Akan Dikosongkan

Jumat, 08 Agustus 2014 4190

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks