Dharma Jaya Diminta Mulai Stok Daging untuk Lebaran

Selasa, 31 Januari 2017 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 3885

Dharma Jaya Diminta Mulai Stok Daging untuk Lebaran

(Foto: Punto Likmiardi)

Perusahaan Daerah (PD) Dharma Jaya diminta untuk melakukan stok daging sapi untuk persiapan menghadapi lebaran mendatang. Ini harus dilakukan agar saat Ramadan dan lebaran harga daging bisa tetap normal.

Kita tidak mau nanti saat harga daging tinggi semua instansi show force jual daging murah, itu merusak tatanan dagang

"Kalau saat ini asumsi daging hidup itu sekitar Rp 55 ribu per kilogram, sudah harus mulai persiapan penyimpanan daging," ujar Syarifuddin, Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Selasa (31/1).

Pihaknya meminta dengan antisipasi jauh hari tidak ada lagi masalah seperti tahun sebelumnya. Dimana saat itu harga daging menembus Rp 120 ribu per kilogram, sehingga menyulitkan masyarakat.

Seharusnya jika stok terus ada sesuai perkiraan kebutuhan, maka harga daging akan tetap stabil. Tidak malah menguntungkan pihak yang ingin sengaja mendapatkan keuntungan saat harga sedang tinggi-tingginya.

"Makanya dari sekarang ayo cold storage-nya diperbanyak. Baik yang impor juga disiapkan dari jauh hari," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Program Ketahanan Pangan DKI Harus Berkesinambungan

Program Ketahanan Pangan Harus Berkesinambungan

Senin, 23 Januari 2017 2915

DKI Harus Miliki Grand Design Pengelolaan Cabai

DKI Diminta Miliki Rancangan Pengelolaan Komoditi Cabai

Rabu, 11 Januari 2017 4811

DKI Lirik Daerah Lain untuk Penggemukan Sapi

DKI Lirik Daerah Lain untuk Penggemukan Sapi

Selasa, 29 November 2016 2651

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307847

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks