103 Sekolah akan Direnovasi Total Tahun Ini

Sabtu, 28 Januari 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 5402

103 Sekolah Akan Direhab Total Tahun ini

(Foto: doc)

Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta akan melakukan renovasi total terhadap 103 bangunan sekolah tahun ini. Anggaran yang dialokasikan mencapai Rp 1,5 triliun yang diambil dari APBD 2017.

Anggarannya kami siapkan sebesar Rp 1,5 triliun. Sekarang sudah memasuki tahap lelang di BPPBJ

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Sopan Adriyanto mengatakan, saat ini renovasi total sekolah sudah memasuki tahap lelang di Badan Pelayanan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (BPPBJ) DKI. Ditargetkan pada akhir Februari mendatang lelang sudah selesai.

"Jadi tahun 2017 itu ada 103 sekolah yang dilakukan rehab total. Anggarannya kami siapkan sebesar Rp 1,5 triliun. Sekarang sudah memasuki tahap lelang di BPPBJ," ujar Sopan, Sabtu (28/1).

Renovasi total yang dilakukan yakni dengan merobohkan bangunan eksisting, kemudian dibangun kembali. Selama pembangunan kegiatan belajar mengajar (KBM) akan dipindahkan ke sekolah terdekat. Semua pembangunan menggunakan anggaran single years.

"Siswa sekarang belum dipindahkan, karena sedang mencari sekolah terdekat yang bisa digunakan untuk kegiatan belajar mengajar sementara waktu," katanya.

Sementara itu, pihaknya juga melakukan renovasi berat terhadap 143 sekolah. Sebanyak 55 sekolah diantaranya merupakan yang rehabnya dibatalkan pada tahun lalu. Anggaran yang disiapkan untuk renovasi berat ini sebesar Rp 240 miliar.

"Tapi untuk rehab berat kami masih menunggu hasil peninjauan tim di lapangan. Apakah akan dinaikkan menjadi renovasi total atau tetap renovasi berat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Renovasi 45 Sekolah Gagal Lelang Sebab Waktu Tak Cukup

Renovasi 45 Sekolah Gagal Lelang Sebab Waktu Tak Cukup

Senin, 05 September 2016 4210

DKI Mulai Lelang Paket Pembangunan Senilai Rp 4,4 T

DKI Mulai Lelang Paket Pembangunan Senilai Rp 4,4 T

Senin, 11 Januari 2016 4904

DKI Setop Rehab Gedung Sekolah

DKI Setop Rehab Gedung Sekolah

Jumat, 14 Agustus 2015 5248

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks