Kamis, 26 Januari 2017 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 4827
(Foto: Istimewa)
Provinsi DKI Jakarta bertekad meraih juara umum dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2017 yang akan diselenggarakan di Semarang, Jawa Tengah, September mendatang.
Sebanyak 270 atlet saat ini menjalani pemusatan latihan di Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Kepala PPOP Dispora DKI Jakarta, Helin Parlindah mengatakan, atlet yang digembleng saat ini dipersiapkan untuk 19 cabang olahraga.
"Pelatihan untuk seluruh atlet harus ditingkatkan. Kami ingin DKI kembali menjadi juara umum," kata Helin Parlindah, Kamis (26/1).
Ia berharap melalui pelatihan dan try out yang dilakukan, optimis bisa memberikan kebanggaan untuk masyarakat DKI.