Senin, 23 Januari 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Toni Riyanto 3757
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Warga di Rumah Susun Cipinang Besar Selatan (Rusun Cibesel), Kelurahan Cipinang Besar Selatan, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, mengeluhkan unit hunian mereka yang mengalami kebocoran.
Zul Alfurkani (44), warga di Blok A lantai V mengatakan, ia dan keluarganya sudah menempati unit di Rusun Cibesel sejak dua tahun lalu. Namun, sejak setahun belakangan tempat tinggalnya mengalami kebocoran yang cukup parah.
"Tak jarang saat toren (tangki penampungan air -red) penuh, kita kebanjiran hingga semata kaki," ujarnya, Senin (23/1).
Alfurkani menuturkan, hampir seluruh unit mengalami kebocoran. Diduga, hal ini terjadi akibat material coran yang kurang baik.
Sementara, Kepala Unit Pengelola Rumah Susun (UPRS) Cipinang, Septalina Purba mengakui, sebanyak 500 unit di lima blok Rusun Cibeset mengalami kebocoran. Untuk itu, dirinya berharap pihak dinas bisa segera menindaklanjuti laporan yang sudah disampaikan.
"Saya minta perbaikan kebocoran tidak dilakukan secara parsial, melainkan di semua unit rusun," tandasnya.