Lokasi Tawuran di Manggarai Diberlakukan Jam Malam

Senin, 09 Januari 2017 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhy Tristanto 3195

Jam Malam Diberlakukan Pasca Tawuran Warga di Manggarai

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Kecamatan Tebet bersama dengan TNI/Polri dan tokoh masyarakat, sepakat memberlakukan jam malam bagi warga RW 04, Kelurahan Manggarai, guna mengantisipasi terjadinya kembali tawuran antar warga. 

Sesuai kesepakatan, warga yang masih kedapatan nongkrong di atas jam 22.00 akan dibubarkan polisi

Camat Tebet, Mahludin mengatakan, usai peristiwa tawuran yang terjadi dua hari terakhir, warga dilarang berkerumun di atas pukul 22.00.  

"Nggak boleh nongkrong di taman atau di pinggir jalan sampai jam 22.00. Sesuai kesepakatan, warga yang masih kedapatan nongkrong di atas jam 22.00 akan dibubarkan polisi," ungkap Mahludin, Senin (9/1).

Dikatakan Mahludin, kepolisian telah mengantongi nama sejumlah pemuda yang terlibat tawuran dan dianggap sebagai pentolan dari kedua belah pihak.

Pihaknya, kata Mahludin, juga mengingatkan kepada pengurus RT/RW setempat, agar mengantisipasi adanya keterlibatan warga dari luar wilayahnya yang justru memperkeruh suasana.

"Disinyalir ada keterlibatan warga di luar Manggarai. Karena berteman diajak bela kampungnya. Ternyata pak RW juga nggak tahu kalau ada yang bukan warga mereka ikut tawuran," ungkap Mahludin.

BERITA TERKAIT
 Abnonku Jaktim Siap Berjuang di Daerah Rawan Tawuran

None Buku Ajak Warga Lupakan Tawuran dengan Baca Buku

Sabtu, 19 November 2016 4066

KJP Siswa Tawuran di Condet akan Dievaluasi

KJP Siswa Tawuran di Condet akan Dievaluasi

Jumat, 11 November 2016 4162

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks