16 Rumah Kontrakan di Duren Sawit Terbakar

Minggu, 08 Januari 2017 Reporter: Nurito Editor: Andry 5455

16 Kontrakan Terbakar, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

(Foto: Nurito)

Diduga akibat korsleting listrik, 16 rumah kontrakan di Jalan Bojong Indah, RT 04/06, Duren Sawit, Jakarta Timur hangus terbakar sekitar pukul 15.30.

Api cepat berkobar membuat warga panik dan sulit padamkan api

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Namun kerugian materil ditaksir mencapai Rp 3 miliar.

Rosidi (35), salah seorang warga menuturkan, api diduga berasal dari salah rumah kontrakan yang berkondisi kosong ditinggal pergi penghuninya.

"Api cepat berkobar membuat warga panik dan sulit padamkan api," katanya, Minggu (8/1).

Sementara itu, Kasi Pengendalian dan Penyelamatan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Gatot Sulaiman menuturkan, dugaan sementara kebakaran terjadi akibat hubungan arus pendek listrik.

Ia menjelaskan, dalam kebakaran tersebut, pihaknya mengerahkan 15 unit mobil pemadam. Alhasil, api berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar dua jam.

"Kebakaran ditaksir menimbulkan kerugian materi sekitar Rp 3 miliar," tuturnya.

Gatot menambahkan, kebakaran ini sedikitnya mengakibatkan 15 Kepala Keluarga (KK) atau 74 jiwa kehilangan tempat tinggal.

"Kasus kebakaran tersebut masih ditangai Polsek Duren Sawit," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Toko Ban di Jl Dr Saharjo Terbakar

Toko Ban di Jl Dr Saharjo Terbakar

Sabtu, 07 Januari 2017 4473

Satu Rumah Terbakar, Dua Korban Terluka

Satu Rumah di Kompleks Angkasa Halim Terbakar

Sabtu, 07 Januari 2017 7072

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks