DKI Tertibkan Bangunan Liar di Kanal Banjir Barat

Senin, 04 Agustus 2014 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 3096

 Penertiban dilakukan selama tiga hari berturut-turut dengan mengerahkan sebanyak 120 personel. Nant

(Foto: doc)

Selain menertibkan pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Monumen Nasional, Pemprov DKI Jakarta juga menertibkan bangunan liar yang berdiri di sepanjang Kanal Banjir Barat (KBB). Penertiban dilakukan selama tiga hari berturut-turut dengan mengerahkan sebanyak 120 personel.

Begitu Kanal Banjir Barat selesai, saya minta melalui Pak Wagub supaya Dinas PU masuk. Artinya apa, jalan mesti dibeton atau diaspal

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Kukuh Hadi Santoso mengatakan, penertiban dilakukan mulai hari ini Senin (4/8) hingga Rabu (6/8) mendatang. Kawasan yang ditertibkan yakni mulai dari depan Roxy hingga Pintu Air karet.

"Begitu Kanal Banjir Barat selesai, saya minta melalui Pak Wagub supaya Dinas PU masuk. Artinya apa, jalan mesti dibeton atau diaspal. Kami minta Dinas Pertamanan juga masuk supaya ditanami tanaman-tanaman yang bagus biar jadi rindang. Kami minta juga supaya Dishub juga masuk, supaya kasih tanda-tanda rambu lalu lintas supaya itu difungsikan sebagai jalan," kata Kukuh, di Balaikota, Senin (4/8).

Kukuh menilai cara tersebut dianggap ampuh agar lokasi yang telah ditertibkan tidak lagi ditempati oleh warga. Pasalnya, lokasi tersebut adalah jalan yang semula tidak difungsikan dengan baik. "Jadi kami harus bekerjasama. Tidak bisa dikerjakan sendiri-sendiri," ucapnya.

Dikatakan Kukuh, di sepanjang KBB tidak hanya ditempati oleh pedagang kaki lima (PKL), tetapi juga terdapat diskotek, kamar, serta rumah. Selain menggandeng satuan kerja perangkat daeah (SKPD) lain, pihaknya juga akan terus melakukan penjagaan usai penertiban.

BERITA TERKAIT
Tertibkan PKL Monas, Satpol PP Dilengkapi Persenjataan

Basuki Persenjatai Satpol PP di Monas

Senin, 04 Agustus 2014 6773

Sebanyak 3.500 lapak Pedagang Kaki Lima (PKL) ditertibkan Pemkot Jakarta Barat.

Sejak Malam Takbiran, 3.500 PKL Ditertibkan

Senin, 04 Agustus 2014 2674

Kolong Flyover Klender Dijaga Satpol PP

Senin, 04 Agustus 2014 4282

Peenertiban Lapak Bendungan Melayu

Ratusan PKL Bendungan Melayu Ditertibkan

Senin, 04 Agustus 2014 3629

Pedagang Kaki Lima PKL Monas

PKL & Badut Monas Terjaring Razia Gabungan

Sabtu, 02 Agustus 2014 4942

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks