PAM Jaya Bangun Jaringan di Kamal Muara dari PMP 2017

Kamis, 08 Desember 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 3412

PAM Jaya Bangun Jaringan di Kamal Muara dari PMP 2017

(Foto: Reza Hapiz)

PD PAM Jaya akan menerima Penyertaan Modal Pemerintah (PMP) sebesar Rp 300 miliar tahun 2017. Anggaran itu akan digunakan untuk pembangunan jaringan air bersih bagi warga Kamal Muara.

PMP yang kami ajukan untuk tahun 2017, direncanakan membangun jaringan transmisi dan distribusi sampai ke Kamal Muara. Saya sudah survey kesana dan memang belum ada jaringan pipa PAM Jaya

Direktur Utama PD PAM Jaya, Erlan Hidayat mengatakan, hingga saat ini warga Kamal Muara memang belum ada jaringan pipa air bersih. Dengan PMP yang diterima pihaknya akan langsung membangun jaringan air bersih.

"PMP yang kami ajukan untuk tahun 2017, direncanakan membangun jaringan transmisi dan distribusi sampai ke Kamal Muara. Saya sudah survey ke sana dan memang belum ada jaringan pipa PAM Jaya," kata Erlan, Kamis (8/12).

Dia menegaskan PMP yang diajukan sudah disetujui oleh Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono. Dalam pembahasan anggaran di DPRD DKI Jakarta juga ditekankan agar penyediaan air bersih di Kamal Muara agar menjadi prioritas.

"Saat evaluasi juga di tekankan oleh DPRD bahwa jaringan harus bisa menjangkau sampai Kamal Muara, yang kebetulan memang sudah dalam Perencanaan PAM Jaya," ujarnya.

Menurut Erlan ada sekitar 3.100 kepala keluarga yang akan terlayani jika jaringan sudah selesai dibangun. Pihaknya hanya bertugas untuk membangun jaringan pipa. Sementara Water Treatment Plant dibangun oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro) di Hutan Kota.

"Semoga semuanya bisa terlaksana sekitar pertengahan 2018 nanti. Ada sekitar 3100 KK disana yang akan dapat terlayani ketika jaringan selesai," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI Tugaskan PAM Jaya Bangun Jaringan Air untuk Warga Kamal Muara

PAM Jaya Diminta Bangun Jaringan Air di Kamal Muara

Kamis, 08 Desember 2016 4052

Sumarsono : APBD Milik Eksekutif dan Legislatif

RAPBD 2017 Hasil Kerja Bersama Eksekutif dan Legislatif

Senin, 05 Desember 2016 4954

Dinas Tata Air DKI Targetkan Penyerapan Anggaran 80 Persen

Dinas Tata Air Targetkan Serapan APBD di Atas 80 Persen

Senin, 28 November 2016 3767

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks