Minggu, 27 November 2016 Reporter: Folmer Editor: Andry 5762
(Foto: Folmer)
Dinas Kebersihan DKI Jakarta memperbaiki jalan di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang. Perbaikan dilakukan untuk memperlancar mobilitas truk sampah menuju titik buang.
Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, perbaikan jalan operasional di TPST Bantargebang dianggarkan dalam APBD Perubahan. "Volume pekerjaan lebih dari 500 meter kubik betonisasi. Saat ini sedang dikerjakan," ujarnya, Minggu (27/11).
Sementara itu, Kepala Unit Pengelola Sampah Terpadu (UPST) Dinas Kebersihan, Asep Kuswanto menambahkan, pihaknya memilih jenis beton yang cepat kering.
"Kami terapkan metode speed create. Jadi malam kami beton, paginya bisa langsung open traffic sehingga tidak menggagun operasional pembuangan sampah di TPST. Umur jalan bisa tahan lama," tandas Asep.