SPBU Terapung di Pulau Karya akan Jadi Percontohan

Rabu, 23 November 2016 Reporter: Suparni Editor: Nani Suherni 3168

       SPBU Terapung di Pulau Karya akan Jadi Percontohan

(Foto: Suparni)

Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) terapung rencananya akan dibangun pihak swasta di sisi selatan Pulau Karya, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Pulau Panjang juga direncanakan akan dibangun, tapi kita lihat dulu Pulau Karya untuk percontohan

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kepulauan Seribu, Herman E Dani menjelaskan, pembangunan SPBU terapung di Pulau Karya akan menjadi percontohan. Sebab, pembangunan SPBU terapung juga akan dibangun di Pulau Panjang.

"Pulau Panjang juga direncanakan dibangun, tapi kita lihat dulu, Pulau Karya untuk percontohan. Kalau masih kurang mencukupi baru ke pulau lain," kata Herman, Rabu (23/11).

Keberadaan SPBU terapung di wilayah Kepulauan Seribu untuk membantu distribusi bahan bakar bagi nelayan di seluruh Kepulauan Seribu, sehingga para nelayan tak perlu lagi ke darat atau membeli di pangkalan.

Saat ini pembangunnya tinggal menunggu surat titik koordinat yang dikeluarkan oleh PTSP Kepulauan Seribu.

BERITA TERKAIT
 Ini Cara Djarot Atasi SPBU Minim di Kepulauan Seribu

Djarot Gagas BBM Eceran Disiapkan di Pulau Seribu

Sabtu, 15 Oktober 2016 7945

Nilai APBD Perubahan 2016 Turun Akibat Pajak BBM Turun

Realisasi APBD-P 2016 Terdampak Raihan Pajak BBM

Rabu, 05 Oktober 2016 3420

SPBU Terapung akan Beroperasi di Pulau Seribu

SPBU Terapung akan Beroperasi di Pulau Seribu

Kamis, 01 September 2016 4917

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks