Jumat, 18 November 2016 Reporter: Nurito Editor: Andry 3237
(Foto: Nurito)
Setelah dilakukan penataan secara swadaya, 97 lapak Pedagang Kaki Lima (PKL) di Balimester, Jatinegara, Jakarta Timur mulai terlihat rapi. Rencananya, seluruh PKL tersebut akan mengikuti program retribusi autodebet Bank DKI.
Kepala Sudin Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) Jakarta Timur, Arfian mengatakan, penataan 197 lapak PKL ini memakan waktu sekitar tiga pekan dan saat ini telah mencapai 90 persen.
"Kita sangat terbantu dengan adanya inisiatif PKL yang mau menata sendiri lapaknya. Karena memang anggaran penataan PKL kita sangat terbatas," katanya, Jumat (18/11).
Ia menuturkan, kini 70 persen PKL di lokasi tercatat sudah melakukan pendaftaran rekening Bank DKI. Mereka nantinya akan menjadi pedagang binaan yang pembayaran retribusinya dialkukan melalui autodebet.
Sementara itu, Akmal (42), PKL Balimester menyampaikan, selama ini lapak PKL Pasar Mester dikenal kumuh, jorok dan semrawut. Kini lapak PKL sudah ditata rapi
menggunakan kanopi baja ringan model bongkar pasang."Ini karena inisiatif dar semua PKL," tandasnya.