Pemasangan 89.417 Titik Lampu LED Dikebut

Kamis, 03 November 2016 Reporter: Folmer Editor: Nani Suherni 4419

 Pemasangan 89.417 Titik Lampu LED Smart System Dikebut

(Foto: Reza Hapiz)

Dinas Perindustrian dan Energi (DPE) DKI Jakarta terus mengkebut pemasangan lampu LED smart system di tiga wilayah hingga akhir 2016.

Total lampu LED smart system yang akan dipasang sebanyak 89.417 titik yang tersebar di tiga wilayah

"Total lampu LED smart system yang akan dipasang sebanyak 89.417 titik dan tersebar di tiga wilayah," ujar Yuli Hartono, Kepala Dinas Perindustrian dan Energi DKI Jakarta saat rapat bersama Komisi B DPRD, Kamis (3/11).

Ia mengatakan, pemasangan lampu LED smart system hingga akhir 2016 difokuskan di tiga wilayah yakni Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan serta sebagian Jakarta Utara.

"Empat ruas jalan yakni MHT, lingkungan, kolektor dan arteri yang tersebar di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan akan seluruhnya diganti menjadi lampu LED," terangnya.

Sedangkan, pergantian lampu penerangan ruas Jalan MHT di Jakarta Utara baru direalisasikan tahun 2017. Hingga 31 Oktober 2016, lanjut Yuli, realisasi pemasangan lampu LED smart system di tiga wilayah telah mencapai 80,91 persen atau sebanyak 72.349 titik.

Perinciannya di Jakarta Selatan yang terealisasi sebanyak 38.487 dari total pengadaan 50.067 titik lampu. Di Jakarta Pusat yang terealisasi sebanyak 23.158 dari total pengadaan 28.845 titik lampu. Sedangkan di Jakarta Utara, pemasangan yang telah terealisasi 9.245 dari total pengadaan 10.505 titik.

"Kami mengusulkan pemasangan lampu LED sekitar 96 ribu lebih titik di tahun anggaran 2017 untuk wilayah Jakarta Barat, Timur dan sebagian Jakarta Utara,"

Pihaknya juga meminta agar DPRD DKI Jakarta mendukung realisasi pemasangan LED smart system seluruh wilayah Ibukota hingga akhir 2017.

BERITA TERKAIT
 Pemkot Jakbar Ganti Lampu PJU Jl Kyai Tapa Dengan LED

Lampu PJU di Jl Kyai Tapa Diganti Dengan LED SS

Kamis, 20 Oktober 2016 6192

31.826 Lampu LED Smart System Terpasang di Jaksel

31.826 Lampu LED Smart System Terpasang di Jaksel

Sabtu, 01 Oktober 2016 9514

 Pemasangan Lampu LED SS di DKI Capai 73 Persen

Pemasangan Lampu LED SS di DKI Capai 73 Persen

Rabu, 19 Oktober 2016 35135

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks