4.000 Personel Gabungan Apel Siaga Pengamanan Pilkada

Rabu, 02 November 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 2551

4.000 TNI/Poli Apel Siaga Pengamanan Pilkada Serentak

(Foto: Reza Hapiz)

Sebanyak 4.000 Personel gabungan TNI, Polri dan Satpol PP melakukan apel siaga pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2017 mendatang. Pada pelaksanaan kali ini ada sebanyak 101 daerah yang melaksanakan pilkada serentak.

Kami sepakat melaksanakan apel bersama TNI dan Polri. Untuk pengecekan akhir pengamanan Pilkada serentak

Kapolri, Jendral Tito Karnavian mengatakan, apel siaga ini dilakukan untuk pengecekan akhir kesiapan pengamanan Pilkada serentak. Terlebih saat ini sudah memasuki masa inti, yakni kampanye.

"Kami sepakat melaksanakan apel bersama TNI dan Polri. Untuk pengecekan akhir pengamanan Pilkada serentak," kata Tito, di Silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu (2/11).

Tito menambahkan, personel yang melakukan apel hanya sebanyak 4.000 orang saja. Namun jumlah tersebut hanya seperempat dari kekuatan yang ada. "Yang ikut apel ada 4.000 personel, sebenarnya banyak yang ingin ikut seperti dari ormas dan linmas, tapi kami tunda dulu," ucapnya.

Menurut Tito, apel ini juga serentak dilakukan di seluruh Indonesia. Utamanya bagi daerah-daerah yang melaksanakan Pilkada serentak. "Ada 101 daerah yang gelar Pilkada serentak ini. Dengan adanya apel siaga ini menjamin keamanan berjalan dengan baik," ujarnya.

Pada kesempatan itu juga turut dihadiri oleh Panglima TNI, Jendral Gatot Nurmantio; Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono; Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M Iriawan; Pangdam Jaya, Mayjen TNI Teddy Laksmana; serta Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi.

BERITA TERKAIT
Cagub dan Cawagub Diminta Terbuka dan Bebas Maladministrasi

Cagub dan Cawagub DKI Diminta Jalankan UU KIP

Selasa, 01 November 2016 3440

       Pengaduan PNS Berpolitik Harus Disertai Dua Alat Bukti

Pengaduan PNS Berpolitik Harus Disertai Dua Alat Bukti

Selasa, 01 November 2016 4479

PNS Terlibat Politik PRaktis Akan Dipecat

PNS yang Terlibat Politik Praktis akan Dipecat

Sabtu, 29 Oktober 2016 5721

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468509

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307248

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285058

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283958

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282633

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks