Jumat, 21 Oktober 2016 Reporter: Folmer Editor: Nani Suherni 4285
(Foto: Folmer)
Tim medis Puskesmas Kecamatan Kepulauan Seribu Utara menggelar sosialisasi pencegahan demam berdarah dengue (DBD) kepada ratusan warga Kelurahan Pulau Kelapa, Jumat (20/10).
Melalui sosialisasi ini, kami mengimbau warga Pulau Kelapa agar tetap memperhatikan kebersihan lingkungan dan rumah, drainase dan bak penampungan air
Kepala Puskesmas Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Edwin Nasli mengatakan, sosialisasi digelar untuk memberikan pemahaman akan pentingnya menerapkan program menguras, menutup dan mengubur (3M).
"Melalui sosialisasi ini, kami mengimbau warga Pulau Kelapa agar tetap memperhatikan kebersihan lingkungan dan rumah, drainase dan bak penampungan air," ujar Edwin, Jumat (21/10).
Upaya efektif penanganan DBD di masyarakat saat ini yakni dengan pengendalian vektor pemberantasan sarang nyamuk secara mandiri setiap sepekan sekali.
Lurah Pulau Kelapa, Cecep Suryadi meminta warga lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan terutama melakukan program menguras, menutup dan menghilangkan jentik nyamuk.
"ini penting karena tidak semua masyarakat mengetahui bagaimana cara penularan dan pembasmian nyamuk," tandasnya.