Dua Pembuang Sampah di Pondok Kelapa Terjaring OTT

Senin, 17 Oktober 2016 Reporter: Nurito Editor: Andry 5536

Satpol PP Tangkap 2 Pembuang Sampah Sembarangan

(Foto: Nurito)

Dua orang pembuang sampah terjaring Operasi Tangkap tangan (OTT) di lahan kosong Jalan Arista, RW 06, Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Kami hanya dapat menyita KTP dan Surat Kir kendaraan.  Selanjutnya kita data untuk diproses lebih lanjut

Atas perbuatannya, Eko Sudarso (43) dan Tori (47), dua pelaku pembuang sampah, harus mengikuti sidang tindak pidana ringan (Tipiring) di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur pada Jumat (28/10) mendatang.

 

Kasatgas Pol PP Kelurahan Pondok Kelapa, Sarang Tuah Barus mengatakan, keduanya tertangkap saat membuang puing dan potongan kayu dengan menggunakan dua truk di lokasi.

"Kami hanya dapat menyita KTP dan Surat Kir kendaraan.  Selanjutnya kita data untuk diproses lebih lanjut," katanya, Senin (17/10).

Ia menjelaskan, kedua pelaku yang terjaring OTT ini dijerat dengan Peraturan Daerah (Perda) DKI Nomor 3 tahun 2013 tentang Pengelolaan Sampah dan wajib mengikuti sidang Tipiring.

"Kita akan terus melakukan OTT terhadap warga yang membuang sampah sembarangan lalu menyeretnya ke pengadilan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
1 Truck Pembuang Limbah Diamankan

Truk Pembuang Limbah Terjaring OTT

Minggu, 09 Oktober 2016 5436

4 Warga Terjaring OTT Sampah di Taman BMW

4 Warga Terjaring OTT Sampah di Taman BMW

Jumat, 15 Juli 2016 7307

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307818

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks