Ratusan Siswa SMAN 100 Disosialisasikan Bahaya Narkoba

Senin, 17 Oktober 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2453

Ratusan Pelajar Ikuti Penyuluhan Bahaya Narkoba

(Foto: Nurito)

Sebanyak 240 pelajar SMAN 100, Jatinegara, Jakarta Timur mengikuti penyuluhan bahaya narkoba, Senin (17/10). Penyuluhan ini melibatkan Badan Narkotika Nasional (BNN).

emua jadi tahu bahayanya narkoba. Tentu kita jadi takut kalau terjerumus ke narkoba

Dalam penyuluhan ini, pihak BNN memberikan live skill yang diharapkan nantinya para pelajar bisa melindungi diri mereka sendiri dari bahaya narkoba. Mereka diberikan informasi dengan mengenalkan ancaman narkoba dan jenis-jenis narkoba. Dengan begitu diharapkan mereka dapat menghindar dan terhindar dari narkoba.

Kepala Seksi Pendidikan Kecamatan Jatinegara, Sarwoko mengatakan, para pelajar di SMAN 100 harus bersyukur. Sebab mereka diberikan kesempatan untuk mengikuti seminar ini secara gratis.

"Ini kegiatan yang sangat positif. SMA 100 terpilih yang pertama kali dalam kegiatan penyuluhan. Diharapkan ini bisa memberikan hal yang positif," kata Sarwoko.

Fatih Ramadhan (17), salah seorang peserta mengaku senang adanya penyuluhan narkoba. Sebab dalam penyuluhan semua peserta diberitahu tentang bahaya narkoba. Mulai dari sakit hingga kematian akibat narkoba, serta tindak kriminal yang menyertainya.

"Kita bersyukur karena di sekolah ada kegiatan penyuluhan narkoba. Semua jadi tahu bahayanya narkoba. Tentu kita jadi takut kalau terjerumus ke narkoba," katanya.

Ia bahkan akan mengingatkan ke teman-temannya untuk menjauhi narkoba. Terlebih, dari penyuluhan itu terungkap bahwa sekitar 27,32 persen pengguna narkotika itu adalah para pelajar. Tentunya narkoba akan menghancurkan masa depan generasi bangsa.

BERITA TERKAIT
       Puluhan Kilogram Narkoba Dimusnahkan Metro Jakbar

Narkoba Senilai Rp 18 Miliar Dimusnahkan

Jumat, 14 Oktober 2016 5215

Basuki Tak Masalah Mau Dituntut Mille's

DKI akan Terus Awasi Peredaran Narkoba di Diskotek

Kamis, 13 Oktober 2016 3434

Pemprov DKI akan Buat Larangan Remaja Masuk Diskotek

Pemprov DKI akan Buat Larangan Remaja Masuk Diskotek

Selasa, 11 Oktober 2016 5688

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks