Satpol PP DKI Musnahkan 12.444 Botol Miras

Rabu, 23 Juli 2014 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Agustian Anas 3192

12 Ribu Botol Miras Dimusnahkan Satpol PP DKI

(Foto: doc)

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta memusnahkan belasan ribu botol minuman keras (miras) hasil operasi sepanjang bulan Ramadhan 1435 Hijriah. Sebanyak 12.444 botol miras dari berbagai macam merek yang disita dari sejumlah pedagang di lima wilayah kota itu dimusnahkan dengan cara dilindas alat berat, di halaman kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Rabu (23/7).

Ada 12.444 botol miras yang kita musnahkan hasil operasi sepanjang bulan Ramadhan ini

Botol miras paling banyak dimusnahkan berasal dari Jakarta Barat sebanyak 2.588 botol. Disusul Jakarta Utara 2.036, Jakarta Selatan 1.538 botol, Jakarta Timur 1.500 botol, dan Jakarta Pusat 1.279 botol.

"Ada 12.444 botol miras yang kita musnahkan hasil operasi sepanjang bulan Ramadhan ini," kata Kukuh Hadi Santoso, Kepala Satpol PP DKI Jakarta, saat memimpin pemusnahan miras tersebut.

Kukuh mengatakan, operasi minuman keras ini sesuai dengan Perda 8/2007 tentang Ketertiban Umum. Sebab jika terkena miras, banyak generasi muda yang akan kehilangan kontrol terhadap diri. "Ini harus terus menerus dilakukan. Agar anak-anak muda kita tidak dikotori oleh miras dan kehilangan kontrol," katanya.

Walikota Jakarta Selatan Syamsuddin Noor mengatakan peredaran miras harus diawasi secara ketat. Hanya tempat-tempat tertentu yang bisa menjual miras. "Tidak semua orang bisa menjual, kecuali tempat berizin seperti di hotel atau bar," ujarnya.

Syamsuddin menegaskan, jika memang ada warung atau toko di lingkungan masyarakat yang menjual miras ilegal akan dikenakan sanksi tegas. "Jika ada warung atau toko yang menjual miras ilegal bisa kita lakukan penyegelan. Apalagi miras tersebut dijual ke anak-anak di bawah umur," tegasnya.

BERITA TERKAIT
 Satpol PP Diminta Tertibkan PMKS di Masjid Istiqlal

Satpol PP Diminta Tertibkan PMKS di Masjid Istiqlal

Sabtu, 19 Juli 2014 3221

Pengumuman Capres Terpilih, Pengamanan Balaikota Diperketat

Pengamanan Balaikota Diperketat

Selasa, 22 Juli 2014 2507

botol miras jakut dok beritajakarta

Selama Puasa, 2.000 Botol Miras Disita dari Jakut

Kamis, 17 Juli 2014 3469

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307256

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks