Penurunan Reklame di JPO Dimulai

Jumat, 07 Oktober 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 5046

Reklame di 3 JPO Mulai Ditertibkan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta mulai melakukan penertiban reklame di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di wilayah Provinsi DKI Jakarta.

Dimulai dari reklame di JPO Busway Sumur Bor Kamis (6/10) dibongkar pukul 20.00. Baru nanti malam yang di Warung Jati Barat dan Pondok Indah

Pelaksanaan awal ini dilakukan di JPO Transjakarta Sumur Bor Jakarta Barat, JPO Reguler Warung Jati Barat Jakarta Selatan dan JPO Reguler Pondok Indah Jakarta Selatan.

"Dimulai dari reklame di JPO Busway Sumur Bor Kamis (6/10) dibongkar pukul 20.00. Baru nanti malam yang di Warung Jati Barat dan Pondok Indah," ujar Andri Yansyah, Kadis Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, Jumat (7/10). 

Sedangkan pelaksanaan pembongkaran reklame di JPO Reguler Jalan Warung Jati Barat dan JPO reguler Pondok Indah akan dilaksanakan pada hari ini mulai pukul 21.00. Pembongkaran akan dilakukan secara bertahap dengan menutup sebagian ruas jalan yang dilakukan pembongkaran.

"Secara bertahap akan dilakukan pembongkaran reklame JPO di seluruh wilayah Provinsi DKI Jakarta yang tidak berizin dan tidak sesuai dengan syarat teknis bangunan reklame," katanya.

Pihaknya mengimbau pengguna kendaraan untuk menyesuaikan selama pembongkaran berlangsung. Bagi yang menghindari jalan tersebut agar mematuhi petunjuk petugas di lapangan dan rambu – rambu lalu lintas yang ada.

BERITA TERKAIT
DKI Surati Jasa Marga Minta JPO Bebas Reklame

DKI Surati Jasa Marga Minta JPO Bebas Reklame

Senin, 03 Oktober 2016 3859

68 Papan Reklame Liar di JPO Akan Ditertibkan

68 Papan Reklame di JPO Tidak Berizin

Kamis, 29 September 2016 4645

JPO harus Dikembalikan ke Fungsinya

JPO harus Dikembalikan ke Fungsinya

Selasa, 27 September 2016 1214

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks