Puluhan Lapak Liar di Jl Tambora VI Ditertibkan

Rabu, 21 September 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Nani Suherni 4387

 Puluhan Lapak Liar di Jl Tambora VI Ditertibkan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Puluhan lapak liar di atas saluran air sepanjang Jalan Tambora VI, RT 04 dan 05, RW 01, Kelurahan Tambora, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat ditertibkan.

Kami kerahkan untuk melakukan pembersihan saluran dengan menguras lumpur pada saluran air tersebut hingga saat hujan saluran dapat menampung air lebih banyak

Wakil Camat Tambora, Joko Suparno mengatakan, pihaknya menertibkan sebanyak 20 lapak liar. Selama ini petugas kesulitan membersihkan saluran karena tertutup bangunan.

"Kami kerahkan untuk melakukan pembersihan saluran dengan menguras lumpur pada saluran air tersebut hingga saat hujan saluran dapat menampung air lebih banyak dan airnya juga mengalir dengan lancar," ucap Joko, Rabu (21/9).

Joko menjelaskan, selama ini lapak liar dijadikan tempat usaha besi dan kayu bekas bongkaran bangunan. Kondisi ini membuat kawasan itu kumuh. Penertiban juga sesuai Perda No 8 Tahun 2007, tentang ketertiban umum.

"Penertiban kami lakukan dalam rangka normalisasi saluran untuk terciptakan lingkungan yang bersih dan tertata rapi," tandasnya.

Penertibkan melibatkan sebanyak 100 petugas gabungan Satpol PP, PPSU, PHL Sudin Kebersihan, PHL Tata Air, TNI dan Polisi.

BERITA TERKAIT
 40 Lapak di Jaktim Terjaring Penertiban Terpadu

40 Lapak di Jaktim Terjaring Penertiban Terpadu

Selasa, 20 September 2016 4030

       Puluhan Bangunan Liar di Atas Saluran Dikeluhkan Warga Cengkareng Timur

20 Bangunan Berdiri di Atas Saluran Air Jl Galunggung Raya

Senin, 19 September 2016 5489

Belasan Lapak PKL di Pasar Pagi Asemka Ditertibkan

11 PKL Asemka Ditertibkan

Jumat, 16 September 2016 6147

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307841

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks