Rabu, 14 September 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Nani Suherni 3235
(Foto: Rudi Hermawan)
Sebuah rumah di kawasan padat penduduk di Gang Sinyar V No 8 RT 6/9, Duri Pulo, Gambir, Jakarta Pusat terbakar Rabu (14/9) sore. Beruntung petugas berhasil memadamkan api dengan cepat sehingga api tidak menjalar kerumah lainnya.
Api berhasil dipadamkan pukul 14.50 dan yang terbakar hanya lantai dua dan ini rumah tinggal berlantai dua. Tidak ada korban jiwa
Kasiops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Pusat, Muchtar Zakaria mengatakan, pihaknya menerima laporan pukul 14.24, api berhasil dipadamkan 25 menit dengan mengerahkan delapan unit mobil damkar.
"Api berhasil dipadamkan pukul 14.50 dan yang terbakar hanya lantai dua dan ini rumah tinggal berlantai dua. Tidak ada korban jiwa," kata Muchtar, Rabu (14/9).
Dikatakan Muchtar, penyebab kebakaran berasal dari sisa arang pembakaran sate yang diduga masih menyala, kemudian me
mbakar bagian plafon. Akibat peristiwa ini kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah."Luas yang terbakar 6x5 meter persegi dan kerugian ditaksir Rp 50 juta," tandasnya.