Layanan E-KTP Diserbu Warga

Minggu, 04 September 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Nani Suherni 5035

Layanan KTP Elektronik Diserbu Warga

(Foto: Ilustrasi)

Batas akhir perekaman KTP elektronik (e-KTP) 30 September 2016 mendatang membuat layanan perekaman di DKI diserbu warga. Tercatat di pelayanan khusus hari libur, Sabtu (3/9), sebanyak 8.195 warga melakukan perekaman e-KTP.

Dari total tersebut sebanyak 4.916 KTP elektronik dicetak, tidak bisa semua mengingat blanko dari kementrian kurang

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta, Edison Sianturi mengatakan, perekaman dilakukan di seluruh kantor kelurahan dan layanan jemput bola untuk mempercepat perekaman.

"Dari total tersebut sebanyak 4.916 KTP elektronik dicetak, tidak bisa semua mengingat blanko dari kementerian kurang," ujarnya, Minggu (4/9).

Pihaknya meminta pada warga agar memanfaatkan layanan ini. Karena batas waktu perekaman sampai 30 September mendatang. Terkait pencetakan, menurutnya dapat dilakukan secara bertahap jika blanko dari Kemendagri sudah dikirim.

"Kami berharap seluruh warga DKI sudah melakukan perekaman. Kami minta camat dan lurah juga sosialisasi melalui RT/RW," tandasnya.

BERITA TERKAIT
E-KTP Permudah Pendataan DPT

E-KTP Permudah Pendataan DPT

Kamis, 01 September 2016 4261

2.747 E-KTP Direkam dan Dicetak di Jakbar

2.747 Warga Jakbar Urus E-KTP Hari Ini

Sabtu, 27 Agustus 2016 6189

Sabtu, Perekaman E-KTP di Keluharan Tetap Buka

Sabtu, Perekaman E-KTP di Kelurahan Tetap Buka

Jumat, 26 Agustus 2016 19067

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks