Kolam Labuh Nelayan Untung Jawa Butuh Perbaikan

Senin, 22 Agustus 2016 Reporter: Folmer Editor: Andry 3213

Warga Minta Kolam Labuh Nelayan di Untung Jawa Diperbaiki

(Foto: Folmer)

Kondisi kolam labuh nelayan dan dermaga di sisi timur Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu memprihatinkan.

Kolam labuh yang ada saat ini tidak siap menampung kapal

Pantauan Beritajakarta.com, dermaga sisi timur Pulau Untung Jawa yang terbuat dari kayu sudah berkondisi miring. Sementara kolam labuh nelayan mengalami pendangkalan.

Karena kondisi itu banyak kapal tradisional nelayan yang tidak bisa bersandar di pulau tersebut.

Saprudin (40), warga Pulau Untung Jawa mengatakan, kerusakan  dermaga di sisi timur sudah berlangsung sejak beberapa tahun lamanya.

"Begitu pula kondisi kolam labuh nelayan yang saat ini mengalami pendangkalan. Kolam labuh yang ada saat ini tidak siap menampung kapal," katanya, Senin (22/8).

Hal yang sama diutarakan Rohmat, tokoh masyarakat Pulau Untung Jawa. Ia mengungkapkan, warga di wilayahnya yang sebagian besar berprofesi sebagai nelayan berharap pemerintah setempat segera memperdalam dan memperluas kolam labuh nelayan.

"Warga minta Kolam labuh diperluas sehingga seluruh kapal milik warga bisa masuk dan tidak langsung terhantam ombak," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Akibat Abrasi Dermaga Pulau Untung Jawa Semakin Menyempit

Dermaga Pulau Untung Jawa Menyempit

Jumat, 09 Oktober 2015 2628

Akses Jalan Lingkar di Pulau Pari Amblas

Akses Jalan Lingkar di Pulau Pari Amblas

Senin, 08 Agustus 2016 3546

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284369

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260990

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks