Lalu Lintas di Simpang Cipete Selatan Direkayasa

Selasa, 16 Agustus 2016 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 3380

Rekayasa Lalu Lintas Dilakukan di Simpang Cipete Raya

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan selama tiga hari ke depan akan melakukan rekayasa lalu lintas di Simpang Jalan Pangeran Antasari, Cipete Raya dan Cipete Selatan.

Dari arah Kantor Wali Kota Jakarta Selatan menuju Cipete Raya kami alihkan berputar di SDN Cilandak. Dari Jalan Puri Mutiara bisa langsung ke Cipete Raya dan Blok M

"Uji coba akan kita lakukan selama tiga hari dari 16 hingga 19 Agustus, selanjutnya akan dievaluasi dan dikaji ulang," ujar Christianto, Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan, Selasa (16/8).

Dikatakannya, manajemen rekayasa lalu lintas ini bertujuan untuk memperlancar arus lalu lintas dari arah jalan TB Simatupang yang mengarah ke JLNT Antasari atau mengarah ke Blok M, yang setiap jam kerja dari pukul 06.00-10.00 mengalami kemacetan.

"Dari arah Kantor Wali Kota Jakarta Selatan menuju Cipete Raya kami alihkan berputar di SDN Cilandak. Dari Jalan Puri Mutiara bisa langsung ke Cipete Raya dan Blok M," tandasnya.

Ditambahkannya, saat ini jalan Simpang Cipete Raya sudah dibuka setelah pukul 10.00 dan sudah dikoordinasikan agar lampu lalu lintas dari arah jalan Puri Mutiara kearah Cipete Raya dan Blok MK dan arah TB Simatupang mengarah ke Blok M kembali dihidupkan.

BERITA TERKAIT
Besok Jaksel Gelar HBKB Di Jalan Sisingamangaraja

Jaksel Kembali Gelar HBKB di Jalan Sisingamangaraja

Sabtu, 06 Agustus 2016 4051

Titik Putaran Balik di Jalan Cilandak KKO Ditutup Sementara

3 U-Turn di Cilandak KKO Ditutup

Kamis, 28 Juli 2016 6780

 Urai Kemacetan, Sosialisasi Rute Alternatif Akan Dilakukan

Lalin Jalan Protokol akan Direkayasa

Minggu, 10 April 2016 6485

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307909

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks