Penyusunan APBD DKI 2017 akan Gunakan Template

Kamis, 11 Agustus 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 4201

Penyusunan APBD DKI 2017 akan Gunakan Template

(Foto: doc)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan untuk APBD 2017 pihaknya akan menggunakan template. Ini sebagai penyempurnaan sistem e-budgeting agar tak ada celah oknum bermain anggaran.

Mungkin tahun depan saya mau paksakan template, kami sudah tahu kebutuhannya apa, tentukan saja supaya nggak ada celah main

"Sekarang belum sempurna, walaupun betul-betul sudah kami pangkas tapi perlawanan masih ada. Mungkin tahun depan saya mau paksakan template. Kami sudah tahu kebutuhannya apa, tentukan saja supaya nggak ada celah main," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (11/8).

Basuki menambahkan, penyusunan anggaran diperbaiki secara bertahahap. Sehingga diharapkan ke depan tidak ada lagi yang menggelembungkan anggaran. "Dulu kami hilangkan manual, lalu kami pakai e-budgeting, masih berusaha, maing-masing main. Lalu kami kumpulin ngisi bareng," ujarnya.

Kebijakan lain yang diambil agar tak ada permainan anggaran yakni dengan transaksi non tunai. Semua transaksi di Ibukota harus menggunakan transfer melalui bank. Tujuannya agar mudah melacak penggunaan anggaran.

"Kami paksakan juga semua transfer, dari situ walaupun dia main saya bisa mulai lacak. Makanya permainan mulai muncul, pemborosan-pemborosan mulai muncul. Lalu saya mulai suruh bikin template," ucapnya.

Menurut Basuki, sebelumnya anggaran serupa disetiap satuan kerja perangkat daerah (SKPD) seperti alat tulis kantor, itemnya selalu berbeda-beda. "ATK di sini ada yang scanner, di sana nggak ada. Misalnya makan minum, juga termasuk didalamnya ada piring, gelas. Ini kan bandingannya susah, makanya kami bikin bandingannya mirip," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Djarot Minta DPRD Segera Menetapkan Jadwal Pembahasan KUA-PPAS Perubahan 2016

DPRD Diminta Segera Jadwalkan Pembahasan KUA-PPAS Perubahan

Rabu, 10 Agustus 2016 3394

Sistem E-Budgeting DKI Jadi Model Nasional

Sistem E-Budgeting DKI Jadi Model Nasional

Kamis, 03 Maret 2016 11937

Basuki Akui Kecolongan Ada Alat Fitnes di SMAN 2 Jakarta

Pengadaan Fasilitas Sekolah akan Diperketat

Jumat, 08 April 2016 3112

Basuki Ingin Dinamika Penganggaran Dipublikasi

Basuki Ingin Dinamika Penganggaran Dipublikasi

Selasa, 01 Desember 2015 4749

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468504

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks