Lapak Pencucian Mobil di Kemayoran Ditertibkan

Kamis, 11 Agustus 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2703

Lapak Pencucian Mobil di Kemayoran Ditertibkan

(Foto: Rudi Hermawan)

Jajaran Kecamatan Kemayoran, kembali menertibkan lapak pencucian motor dan mobil di Blok B1 dan B2 Pusat Pengelola Kawasan Kemayoran (PPKK), Jalan Garuda Ujung, Kelurahan Gunung Sahari Selatan, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (10/8) malam.

Ada enam lokasi pencucian mobil yang kembali membuka pencucian dan kami tertibkan

"Ada enam lokasi pencucian mobil yang kembali membuka pencucian dan kami tertibkan," kata Herry, Camat Kemayoran, Kamis (11/8).

Dikatakan Herry, pihak kelurahan juga telah melakukan sosialisasi dan peringatan kepada para pemilik pencucian mobil dan kali ini pihaknya masih memberikan toleransi, namun jika kembali membuka akan diberikan tindakan tegas.

"Kami masih lakukan persuasif, tapi jika masih nekat mesinnya akan kami sita," ujarnya.

Ia menambahkan, dalam razia tersebut pihaknya mengerahkan 20 petugas gabungan dari Satpol PP, TNI dan Polri dan penertiban tersebut berjalan lancar dan kondusif.

"Saya harap PPKK juga turut melakukan monitoring, agar lapak pencucian mobil tidak muncul kembali," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Lapak Cucian Mobil di Kemayoran Dibongkar

Lapak Cucian Mobil di Kemayoran Dibongkar

Senin, 08 Agustus 2016 3421

Cegah Curanmor Kelurahan Kalibata Intensifkan Siskamling

Cegah Curanmor Kelurahan Kalibata Intensifkan Siskamling

Senin, 08 Agustus 2016 2867

30 Inrit di Kemayoran Dibongkar

30 Inrit di Kemayoran Dibongkar

Senin, 09 Mei 2016 4762

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks