Anggaran Pemkot Jakpus Baru Terserap 33, 91 Persen

Senin, 08 Agustus 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Andry 3402

Penyerapan Anggaran Di Jakarta Pusat Masih Rendah

(Foto: Yopie Oscar)

Penyerapan anggaran di Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat hingga kini masih rendah.

Realisasi baru 33,91 persen

Dari pagu anggaran Rp 1, 5 triliun yang dialokasikan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI 2016, anggaran yang baru terserap di kota administrasi ini Rp 522 Miliar atau 33,91 persen.

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Pusat, Zainal mengatakan, saat ini evaluasi secara berkala terus dilakukan kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) di wilayahnya untuk percepatan penyerapan anggaran.

"Realisasi baru 33,91 persen," katanya, Senin (8/8).

Menurut Zainal, proses lelang di Unit Pengadaan Pengadaan Barang dan Jasa (UPPBJ) Kota Jakarta Pusat sundah berjalan baik. Kendala hanya terjadi pada lelang konsolidasi yang kepengurusannya ada di Badan Pelayanan Pengadaan Barang dan Jasa (BPPBJ) DKI Jakarta.

"Jadi lelang pengadaanya dengan provinsi dan saat ini infonya sudah proses. Kita harap bisa cepat selesai, termasuk pengadaan peralatan PPSU yang sangat penting," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Serapan APBD DKI Semester Pertama Capai 33 Persen

Serapan APBD DKI Semester Pertama Capai 33 Persen

Kamis, 04 Agustus 2016 4872

Basuki Khawatir APBD DKI Tak Cukup

Basuki: Penyerapan DKI Sekarang Lebih Baik

Jumat, 05 Agustus 2016 3393

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks