Djarot Sarankan Jenazah Suami-Istri Dimakamkan Secara Tumpang

Rabu, 03 Agustus 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Andry 4510

Djarot Sarankan Suami-Istri Gunakan Makam Tumpang

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menyarankan jenazah warga yang berstatus suami isteri dimakamkan dengan pemakaman tumpang.

Tadi saya sudah ngomong, makam tumpang untuk suami istri. Sebaiknya kalau suami istri makamnya jadi satu

Sistem pemakaman seperti ini dinilai dapat meminimalisir makam fiktif yang saat ini marak ditemukan di Taman Pemakaman Umum (TPU) di Ibukota.

"Tadi saya sudah ngomong, makam tumpang untuk suami istri. Sebaiknya kalau suami istri makamnya jadi satu," katanya, Rabu (3/8).

Djarot menuturkan, selama ini salah satu faktor penyebab munculnya makam fiktif karena adanya kebiasaan dari warga yang memesan makam terlebih dahulu sebelum meninggal dunia.

"Ada banyak juga warga yang memesan makam dekat istri dan keluarganya padahal belum meninggal dunia," ujarnya.

Menurut Djarot, pemakaman tumpang tidak hanya efektif meminimalisir makam fiktif, tetapi juga meringankan beban warga dalam kepengurusan pemakaman.

"Makam tumpang itu merawatnya mudah. Kemudian biayanya, retribusinya jadi satu. Ziarahnya pun mudah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Djarot Temukan 10 Makam Fiktif saat Sidak di Jakpus

Djarot Temukan 10 Makam Fiktif saat Sidak di Jakpus

Rabu, 03 Agustus 2016 3920

Djarot Ancam Tuntut Ahli Waris Makam Fiktif

Djarot Ancam Tuntut Ahli Waris Makam Fiktif

Rabu, 03 Agustus 2016 2854

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks