Nilai Ekspor DKI Meningkat 9,95 Persen

Senin, 01 Agustus 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Nani Suherni 3650

Ekspor di DKI Jakarta Meningkat 9,95 Persen

(Foto: Rudi Hermawan)

Nilai ekspor produk asal DKI Jakarta pada bulan Juni 2016 mencapai 1.090,68 juta dollar Amerika atau meningkat 9,95 persen dari nilai ekspor bulan Mei 2016 yang mencapai 992,01 juta dollar Amerika.

Kondisi ini sangat bagus meningkat 9,95 persen dibandingkan bulan dan tahun sebelumnya sama-sama positif

"Kondisi ini sangat bagus meningkat 9,95 persen dibandingkan bulan dan tahun sebelumnya sama-sama positif," ujar Dody Rudyanto, Kepala Bidang Statistik Distribus Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta, Senin (1/8).

Dikatakan Dody, ekspor produk DKI Jakarta ke negara ASEAN yang paling tinggi yakni ke Filipina sebesar 13,67 persen.

"Produk tertinggi diekspor kendaraan dan bagiannya sebesar 28,56 persen, kedua perhiasan dan permata 16,02 persen," tandasnya.

Sedangkan impor melalui DKI Jakarta bulan Juni 2016, dikatakan Dody mencapai 6.351,40 juta dollar Amerika meningkat 10,15 persen dari nilai impor Mei 2016 yakni 5.766,15 juta dollar Amerika. Namun impor tersebut tidak murni digunakan oleh DKI Jakarta, tapi bisa juga ke Jawa Barat dan Banten.

"Impor tertinggi yakni besi dan baja sebesar 5,68 persen dan mudah-mudahan ekspor di Jakarta terus meningkat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Nilai Ekspor Produk Perikanan Muara Baru Rp 23 Triliun

Nilai Ekspor Produk Perikanan Muara Baru Rp 23 Triliun

Selasa, 01 Maret 2016 4481

 Pelaku Eksportir dan UMKM Ikuti Sosialisasi Prosedur Ekspor dan Impor

40 Pelaku Usaha Ikuti Sosialisasi Ekspor Impor

Rabu, 25 November 2015 4922

Keramba Jaring Apung Binaan Eksport Perdana Ke China))

KJA Binaan Ekspor Ikan Kerapu Perdana ke Tiongkok

Rabu, 23 Maret 2016 5387

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307840

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks