Proyek Normalisasi Kali Pesanggrahan Terancam Molor

Selasa, 08 Juli 2014 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Agustian Anas 4207

Normalisasi Kali Pesanggrahan

(Foto: doc)

Proyek normalisasi Kali Pesanggrahan yang melintasi wilayah Jakarta Barat terancam molor. Sebab, dari enam kelurahan yang terkena proyek tersebut, hingga kini inventarisasi lahan baru selesai dilakukan di empat kelurahan. Bahkan, dari 151 bidang lahan yang sudah diinventarisir, baru 17 bidang yang sudah dibayar ganti rugi. Sementara untuk dua kelurahan lagi belum dilakukan inventarisasi lahan sama sekali.

Hingga kini, baru 151 bidang lahan yang sudah diinventarisir. Karena itu, kami berharap agar Badan Pertanahan Nasional segera menyelesaikan proses inventarisasi lahan yang tekena proyek terseb ut

Sekretaris Kota Pemkot Jakarta Barat, Syamsuddin Lologao mengatakan, wilayah Jakarta Barat yang terkena proyek normalisasi Kali Pesanggrahan meliputi Kelurahan Kedoya Utara, Kedoya Selatan, Srengseng, Kebon Jeruk, Kelapa Dua, dan Sukabumi Selatan. Namun hingga saat ini, lahan yang bakal terkena proyek di Kelurahan Kedoya Utara dan Kedoya Selatan belum diinventarisir.

"Hingga kin, baru 151 bidang lahan yang sudah diinventarisir. Karena itu, kami berharap agar Badan Pertanahan Nasional segera menyelesaikan proses inventarisasi lahan yang tekena proyek tersebut," ujar Syamsuddin, Selasa (8/7).

Sedangkan wilayah yang telah diinventarisir, kata Syamsuddin, yaitu Kelurahan Sukabumi Selatan 61 bidang dan 8 bidang sudah diganti rugi sesuai Nilai Jual Objek Pajak (NJOP), Kelurahan Srengseng, 30 bidang dan 9 bidang telah dibebaskan, Kelapa Dua 46 bidang tanah, dan Kebon Jeruk 14 bidang.

“Lahan yang sudah diinventarisir di empat kelurahan sampai saat ini juga masih dalam proses pembayaran ganti rugi,” ucap Syamsuddin.

Untuk itu, Syamsuddin yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia Pengadaan Tanah (P2T) proyek normalisasi Kali Pesanggrahan Jakarta Barat meminta agar warga yang lahannya terkena proyek tersebut dapat mendukung program pemerintah.

“Kami menargetkan proses inventarisasi lahan dan pembayaran ganti rugi selesai tahun ini. Kami berharap warga mendukung program pemerintah karena ini juga untuk mengatasi banjir yang kerap melanda wilayah tersebut," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
106 Bidang Tanah Bantaran Kali Pesanggrahan Segera Dibebaskan

104 Bidang Tanah di Pesanggrahan Segera Dibebaskan

Rabu, 18 Juni 2014 3817

Normalisasi Kali Pesanggrahan

Pemerintah Pusat Bantu DKI Normalisasi Kali Pesanggrahan

Jumat, 30 Mei 2014 5651

tpu_tanamanHias2.JPG

2.800 Pohon Akan Hijaukan Jakarta Barat

Jumat, 07 Maret 2014 3152

Normalisasi Kali Pesanggrahan

Pelebaran Kali Pesanggrahan Tekendala Lahan

Sabtu, 26 April 2014 5354

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307256

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks