Jaktim Buka Posko Pengaduan Korban Vaksin Palsu

Jumat, 15 Juli 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4787

Puluhan Warga Geruduk RS Harapan Bunda

(Foto: Nurito)

Untuk menampung keluhan warga korban vaksin palsu, Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur membuka posko pengaduan. Posko disiapkan di semua puskesmas kelurahan dan kecamatan.

Semua puskesmas kelurahan dan kecamatan siap menerima pengaduan masyar akat

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana mengatakan, pembukaan posko untuk membantu proses penanganan korban vaksin palsu. Warga yang merasa menjadi korban dipersilahkan mendatangi puskesmas kelurahan dan kecamatan. Bahkan mulai Sabtu (16/7) besok akan disiapkan ambulans khusus untuk korban vaksin palsu.

"Semua puskesmas kelurahan dan kecamatan siap menerima pengaduan masyarakat. Bahkan di puskesmas kecamatan kita layani 24 jam," kata Bambang, Jumat (15/7) malam.

Nantinya semua laporan atau aduan yang masuk melalui puskesmas, akan diteruskan ke RS Harapan Bunda atau tempat lain yang ditengarai menjadi sasaran penyebaran vaksin palsu.

Pihaknya berharap dengan dibukanya posko pengaduan ini maka warga mau melapor agar segera ditindaklanjuti  Pemprov DKI.

BERITA TERKAIT
Basuki Serahkan Sanksi Vaksin Palsu ke Kemenkes

Basuki Serahkan Sanksi Vaksin Palsu ke Kemenkes

Jumat, 15 Juli 2016 3790

Kericuhan Warnai Protes Warga di RS Harapan Bunda

Protes Vaksin Palsu di RS Harapan Bunda Ricuh

Jumat, 15 Juli 2016 5957

Meja Ambruk, Dokter RS Harapan Bunda Kabur Dari Kerumunan Massa

Dialog di RS Harapan Bunda Berujung Ricuh

Jumat, 15 Juli 2016 3255

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks