Dialog di RS Harapan Bunda Berujung Ricuh

Jumat, 15 Juli 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3427

Meja Ambruk, Dokter RS Harapan Bunda Kabur Dari Kerumunan Massa

(Foto: Nurito)

Pertemuan antara warga dengan perwakilan manajemen Rumah Sakit (RS) Harapan Bunda, kembali berakhir ricuh. Para orangtua yang memvaksinasi anaknya di rumah sakit itu merasa pihak rumah sakit tidak mampu memberikan keterangan dan pertanggungjawaban sesuai harapan.

Ini belum kelar malah main tinggal saja. Dimana rasa tanggungjawabnya

Sebelumnya, puluhan warga kembali menggeruduk dan bertahan RS Harapan Bunda, sejak pagi tadi. Sama seperti hari sebelumnya, mereka menuntut penjelasan dan pertanggungjawaban peredaran kasus vaksin palsu di rumah sakit.

Selanjutnya, sejumlah pejabat RS Harapan Bunda hadir mewakili pihak manajemen, memberi penjelasan pada warga siang tadi. Namun keterangan yang disampaikan dirasa tidak memuaskan hingga memancing emosi warga.

Seto Anggoro Setiadi, Ketua Komite Medis Bedah RS Harapan Bunda, yang berniat menyudahi pertemuan pun menjadi bulanan-bulanan. Beruntung, pihak kepolisian dan keamanan bisa mengamankan yang bersangkutan sehingga terhindar dari kerumunan massa.

Intan (26), salah satu orangtua balita korban vaksin palsu, mengaku sangat kecewa dengan sikap rumah sakit yang tidak bertanggungjawab. "Ini belum kelar malah main tinggal saja. Dimana rasa tanggungjawabnya," keluhnya, Jumat (15/7).

Hingga sore jelang malam tadi, sekitar 60-80 warga masih berkumpul di RS Harapan Bunda. Sebagian dari mereka terlihat berkumpul dan saling berkomunikasi bertukar pikiran.

BERITA TERKAIT
Puluhan Warga Geruduk RS Harapan Bunda

Puluhan Warga Geruduk RS Harapan Bunda

Jumat, 15 Juli 2016 3653

Kericuhan Warnai Protes Warga di RS Harapan Bunda

Protes Vaksin Palsu di RS Harapan Bunda Ricuh

Jumat, 15 Juli 2016 6105

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307812

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks