Pokemon Bisa Tingkatkan Kunjungan Warga ke Taman

Kamis, 14 Juli 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 5886

Pockemon Bisa Tingkatkan Kunjungan Warga ke Taman

(Foto: Ilustrasi)

Demam Pokemon Go ternyata juga diketahui oleh Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. Game online ini cukup diminati oleh warga Ibukota. Tak jarang warga mencari pokemon di berbagai sudut Jakarta.

Iya katanya yang paling banyak di Monas, kalau bisa taro banyak posisi di taman-taman. Jadi kunjungan warga ke taman semakin banyak

Basuki melihat, permainan ini bisa dimanfaatkan untuk menarik warga berkunjung ke taman. Caranya berbagai pokemon bisa di tempatkan di taman-taman. Bahkan menurut rumor yang beredar pokemon banyak ditemukan di kawasan Monas.

"Iya katanya yang paling banyak di Monas, kalau bisa taro banyak posisi di taman-taman. Jadi kunjungan warga ke taman semakin banyak," kata Basuki, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (14/7).

Basuki juga tidak melarang jika posisi pokemon disebar di kawasan Balai Kota DKI Jakarta, tempatnya bekerja. Mengingat setiap akhir pekan area tersebut juga dibuka untuk umum sebagai Wisata Balai Kota.

"Ditaro di Balai Kota juga nggak apa-apa," ujarnya.

Kendati demikian, Basuki mengingatkan kepada warga untuk berhati-hati dalam memainkan permainan itu. Karena banyak warga di luar negeri yang mengalami kecelakaan saat bermain. Terlebih bagi orang yang sedang mengendarai diimbau untuk tidak bermain.

"Cuma kami minta hati-hati orang jangan mengendarai main gituan takut tabrakan saja kalau sedang di jalan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
       Taman BMW Sunter Agung Tergenang Layaknya Kubangan Kerbau

Taman BMW Sunter Agung Tak Terawat

Rabu, 13 Juli 2016 12160

Pembangunan Taman Kalijodo Tahap Pengurukan Lahan

Pembangunan Taman Kalijodo Tahap Pengurukan Lahan

Rabu, 13 Juli 2016 5553

 Ribuan Warga Memadati Kota Tua

Kawasan Kota Tua Dipadati Ribuan Pengunjung

Jumat, 06 Mei 2016 10923

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks