Sabtu, 09 Juli 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 5468
(Foto: Ilustrasi)
Sekitar 98 lapak pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Pasar Lama Balimester, Jatinegara, Jakarta Timur ditata ulang, Sabtu (9/7).
Camat Jatinegara, Nasrudin Abu Bakar mengatakan, pena
taan ini merupakan swadaya PKL sendiri. Sedianya PKL di kawasan Balimester akan ditata oleh Pemprov DKI. Namun program ini baru akan dilakukan pada tahun 2017 mendatang.“Kami memberikan apresiasi yang tinggi pada PKL yang mau secara swadaya menata lapaknya. Sehingga lingkungan menjadi tertata rapih, bagus dan tidak semrawut,” kata Nasrudin, Sabtu (9/7).
Menurutnya, dengan penataan lapak ini diharapkan akses jalan menuju Pasar Jatinegara juga lebih luas dan rapih. Kehadiran PKL di Balimester ini sedikit banyak juga turut meramaikan pasar dan mampu menggerakan roda perekonomian di Jatinegara.
Ditargetkan dalam sepekan ini penataan lapak sudah rampung. Karenanya para pekerjanya melakukan perbaikan siang malam dikebut.
Koordinator PKL Balimester, Junaedi mengatakan, seperti rencana awal, penataan lapak dilakukan pasca Lebaran. Lapak yang lama dibongkar dan diganti baru dengan model los tanpa pembatas. Saat ini, posisi lapak lebih mundur ke belakang. Sehingga diharapkan akses menuju Pasar Regional Jatinegara dari Jalan Matraman Raya lebih luas dibanding sebelumnya.
“Pembongkaran dan pemasangan tenda sengaja dilakukan siang malam. Agar perbaikannya cepat rampung. Para PKL untuk sementara jualannya bergantian,” ungkap Junaidi.
Tenda dipasang memanjang menyesuaikan kondisi akses jalan. Pada sisi timur jalan dipasang sepanjang 83 meter dan sisi barat 60 meter. Lebar tenda yang semula mencapai 320 sentimeter dikurangi menjadi 300 sentimeter.
Ketua RW 06 Balimester, Mulyono berharap dengan penataan lapak PKL ini lingkungannya menjadi rapih. Tidak semrawut seperti sebelumnya. Apalagi kawasan ini menjadi salah satu titik penilaian Adipura setiap tahunnya.
“Kami berharap dengan penataan lapak ini lingkungan menjadi rapih, bersih dan indah. Lalu lintas menuju pasar juga menjadi lancar,” tandasnya.