Izin 8 Loket Terminal Pulogebang Terancam Dicabut

Jumat, 01 Juli 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5410

 Delapan Loket di Terminal Pulogebang Tak Beroperasi

(Foto: Nurito)

Izin operasional sebanyak delapan dari 31 loket PO Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di Terminal Pulogebang, terancam dicabut. Pasalnya, hingga H-5 Hari Raya Idul Fitri 1437, ke delapan PO Bus dimaksud tidak juga mengoperasionalkan loketnya.

Karena tidak beroperasi, ya kita pasangi label tidak beroperasi. Karena setiap hari ada saja pemudik bertanya-tanya tapi tidak ada yang bisa jawab

Pantauan Beritajakarta.com, ke delapan loket kondisinya tertutup rapat di antaranya adalah PO Karina dan PO Muji Jaya. Kabarnya, sejak awal dilakukan pengundian pada bulan lalu, belum pernah ditempati.

Kepala UP Terminal Pulogebang, Nurhayati Sinaga mengatakan, pemasangan label tidak beroperasi karena sejak awal loket tidak beroperasi. Akibatnya banyak pemudik yang bertanya-tanya soal pembelian tiket di delapan loket terminal.

"Karena tidak beroperasi, ya kita pasangi label tidak beroperasi. Karena setiap hari ada saja pemudik bertanya-tanya tapi tidak ada yang bisa jawab," katanya, Jumat (1/7).

Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI, Andri Yansyah mengatakan, pengelola terminal harus segera mengkonfirmasi PO Bus, apakah masih berminat bergabung di Terminal Pulogebang atau tidak. Jika tidak, bisa dicabut plangnya.

"Semua loket sudah disiapkan, kok malah ada yang tidak mau beroperasi. Harus dipertanyakan kenapa tidak mau membuka loketnya. Kalau tidak mau ya nanti bisa kita cabut plangnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PO Bus di Pulogadung Besok Pindah ke Terminal Pulogebang

PO Bus di Pulogadung Besok Pindah ke Terminal Pulogebang

Jumat, 01 Juli 2016 5479

       Satu PO Hanya Bisa Dapat Satu Loket Di Terminal Pulo Gebang

PO Bus Hanya Dapat Satu Loket di Pulogebang

Senin, 13 Juni 2016 6383

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307847

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks