13 Posko Kesehatan Mudik Disiagakan di Jakut

Selasa, 28 Juni 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Nani Suherni 3297

Sudin Kesehatan Jakut Siapkan 13 Posko Kesehatan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Untuk memberikan kenyaman perihal kesehatan pada para pemudik dan awak bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), sebanyak 13 posko kesehatan disiapkan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara pada titik-titik konsentrasi penumpang dan bus.

Sebanyak 13 posko kami siapkan di Jakarta Utara. Dan, posko kesehatan tersebut kami tempatkan di titik-titik konsentrasi massa dan bus

Kasudin Kesehatan Jakarta Utara, Hilmi mengatakan, sebanyak 13 posko kesehatan itu didirikan di Terminal Bus Tanjung Priok, Pelabuhan Tanjung Priok, Terminal Bus Tanah Merdeka, perempatan Cempaka Mas, bantuan bus di Muara Angke, Taman Impian Jaya Ancol serta pusat keramaian warga yang mudik Lebaran.

“Sebanyak 13 posko kami siapkan di Jakarta Utara. Dan, posko kesehatan tersebut kami tempatkan di titik-titik konsentrasi massa dan bus,” ujar Hilmi, Selasa (28/6).

Sesuai ketentuan, keberadaan posko kesehatan sudah didirikan sejak tanggal 27 Juni 2016. Setiap posko terdapat satu dokter dan dua perawat yang bertugas dari pukul 07.00-17.00.

“Selain tenaga medis, kami juga siapkan mobil ambulance yang siap saat ada pasien yang perlu untuk di rujuk ke rumah sakit,” tandas Hilmi.

BERITA TERKAIT
DKI Telusuri Peredaran Vaksi Palsu

Dinkes DKI Siagakan 500 Petugas Kesehatan

Sabtu, 25 Juni 2016 3539

PMI Jakbar Buka Dua Posko Kesehatan di Terminal

PMI Jakbar Buka Dua Posko Kesehatan di Terminal

Senin, 27 Juni 2016 1046

DKI Siapkan Posko Kesehatan di Terminal dan Stasiun

DKI Siapkan Posko Kesehatan di Terminal dan Stasiun

Selasa, 14 Juni 2016 5667

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks