Pintu Air Rumah Pompa Pulo Raya Rusak

Jumat, 24 Juni 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4365

 Pintu Air di Rumah Pompa Pulo Raya Rusak

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pintu air Rumah Pompa Pulo Raya, Jalan Pulo Raya IV, Kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru, mengalami kerusakan di bagian as mesin dan gear box (gigi nanas). Alhasil, sejak dua bulan lalu pintu air yang mengatur sistem tata air dari permukiman warga ke Kali Krukut dan sebaliknya, tidak bisa dioperasikan.

Kita sudah laporan, awal Mei as sama gear sudah dibawa, tapi sekarang belum dikirim. Otomatis mesin pompa kerja terus

Operator Rumah Pompa Pulo Raya, Deni mengatakan, apabila volume air di saluran permukiman meningkat sedangkan volume air Kali Krukut normal, pihaknya terpaksa mengoperasikan mesin pompa. Padalah, bila tidak dalam kondisi rusak, cukup dialirkan dengan membuka pintu air.

"Jadi lebih boros saja. Kalau ngebuang air harus pakai mesin pompa terus," katanya, Jumat (24/6).

Dikatakan Deni, peningkatan volume air di saluran biasanya terjadi ketika pagi dan sore hari saat warga banyak melakukan aktifitas di rumah. Selain itu, air di saluran meningkat saat terjadi hujan deras.

Menurutnya, komponen mesin yang rusak sudah dibawa oleh Sudin terkait pada awal Mei lalu untuk diperbaiki. Namun, sampai saat ini komponen yang baru belum datang.

"Kita sudah laporan, awal Mei as sama gear sudah dibawa, tapi sekarang belum dikirim. Otomatis mesin pompa kerja terus," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI Temukan Novum Kasus Eks Kantor Walkot Jakbar

5 Pompa Mobile Dikerahkan Atasi Genangan di Jakpus

Kamis, 21 April 2016 4553

 Situ Rawa Badung Akan Dijadikan Tempat Wisata Air

Pengaturan Air di Situ Rawa Badung Terkendala

Sabtu, 21 Mei 2016 4777

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307905

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks