Ramadhan, Jam Kerja PNS Dikurangi 1,5 Jam

Senin, 30 Juni 2014 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 3461

PNS DKI

(Foto: doc)

Selama bulan Ramadhan, jam kerja pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta dikurangi selama 1,5 jam. Kebijakan ini bertujuan memberikan kesempatan kepada pegawai yang beragama Islam untuk beribadah.

Kebijakan pengurangan jam kerja PNS ini sudah diterapkan sejak tahun-tahun sebelumnya

Ketentuan ini tertuang dalam surat edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) yang menyebutkan, jam kerja pegawai negeri sipil (PNS) selama bulan Ramadhan 1435 Hijriah dikurangi selama 1,5 jam.

Untuk hari Senin-Kamis, jam kerja pegawai mulai pukul 08.00 WIB dan pulang pukul 15.00 WIB, dengan waktu istirahat pukul 12.00-12.30 WIB. Sedangkan jam kerja pada hari Jumat dari pukul 08.00 hingga pukul 15.30 dengan waktu istirahat pukul 11.30-12.30.

Biasanya, jam masuk PNS yakni mulai pukul 07.30 WIB dan pulang pukul 16.00 WIB. Dengan demikian, jam kerja PNS pada bulan puasa ini hanya sebanyak 32,5 jam per minggu, lebih sedikit dari biasanya sebanyak 40 jam per minggu.

"Kebijakan pengurangan jam kerja PNS ini sudah diterapkan sejak tahun-tahun sebelumnya," ujar I Made Karmayoga, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta, Senin (30/6).

Kendati demikian, para PNS diimbau untuk tetap menjaga disiplin dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama Ramadhan. "PNS kita minta untuk tidak malas-malasan dan tetap melayani masyarakat dengan baik," tegasnya..

Bagi PNS yang kedapatan mangkir kerja, terlambat masuk kantor, atau kinerja menurun selama bulan puasa, akan dikenakan sanksi sesuai Peraturan Pemerintah (PP) No 53 tahun 2010 tentang Disiplin PNS. Tak hanya itu, tunjangan kinerja PNS yang tidak disiplin juga akan dipotong.

BERITA TERKAIT
Penentuan 1 Ramadhan

Pemerintah Putuskan Puasa Ramadhan Hari Minggu

Jumat, 27 Juni 2014 4380

446 Tempat Hiburan Wajib Tutup Selama Ramadhan

Tempat Hiburan yang Ganggu Ibadah Puasa Wajib Ditutup

Jumat, 27 Juni 2014 4924

kasatpol tutup tempat hiburan malam

Hari Ini, Ratusan Personel Awasi Tempat Hiburan

Jumat, 27 Juni 2014 18530

Selama Ramadhan, Masjid Istiqlal Siapkan 3000 Menu Berbuka Gratis

Masjid Istiqlal Siapkan 3.000 Nasi Kotak Setiap Hari

Senin, 30 Juni 2014 5204

PMI DKI Pastikan Stok Kantung Darah Aman Selama Ramadhan

Ramadhan, PMI Gencarkan Donor Darah di Mal

Kamis, 26 Juni 2014 5455

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307835

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260983

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks