DKI Pamerkan Aplikasi Smart City di Jakarta Fair

Jumat, 10 Juni 2016 Reporter: Andry Editor: Andry 9416

DKI Pamerkan Smart City di Jakarta Fair

(Foto: Yopie Oscar)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mempertontonkan perkembangan Jakarta Baru melalui sistem aplikasi Jakarta Smart City kepada para pengunjung Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair tahun ini.

Jadi bukan selalu soal jual dodol dan yang lainnya. Tapi masyarakat bisa tahu aplikasi terbaru milik Pemda DKI

Di paviliun seluas 2.000 meter, pengunjung Jakarta Fair dapat menyaksikan Jakarta lebih modern dan inovatif dalam mengelola sumber daya kota dengan mengoptimalkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK).

"Jadi bukan selalu soal jual dodol dan yang lainnya. Tapi masyarakat bisa tahu aplikasi terbaru milik Pemda DKI," kata Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta di PRJ di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (10/6).

Jakarta Smart City Monitoring Room yang ditampilkan di area Hall C1 JIExpo Kemayoran dapat digunakan untuk memantau berbagai dinamika di Jakarta mulai dari kemacetan, banjir, sampah dan pengaduan warga melalui Closed Circuit Televison (CCTV). Para pengunjung bisa menjajal aplikasi-aplikasi yang menunjukkan bagaimana teknologi dapat meningkatkan kenyamanan sebuah kota. 

Kepala Unit Pengelola (UP) Jakarta Smart City, Setiaji mengatakan, melalui Jakarta Smart City Monitoring Room, Pemprov DKI Jakarta memiliki akses terhadap berbagai permasalahan kota sehingga dapat memberikan solusi secara cepat dan tepat. Lewat pameran ini warga Jakarta diharapkan bisa merasakan keseriusan pemerintah dalam memperbaiki Ibukota. "Kami berharap paviliun ini akan membangkitkan rasa memiliki warga Jakarta terhadap inisiatif Jakarta Smart City," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Basuki Buka Jakarta Fair 2016 di Kemayoran

Basuki Buka Jakarta Fair 2016 di Kemayoran

Jumat, 10 Juni 2016 6521

 Jakarta Fair Targetkan Nilai Transaksi Mencapai Rp 5 Triliun

Jakarta Fair Targetkan Nilai Transaksi Rp 5 Triliun

Senin, 06 Juni 2016 7978

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307788

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks