Selasa, 07 Juni 2016 Reporter: Folmer Editor: Andry 3257
(Foto: Yopie Oscar)
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama melakukan Safari Ramadan pertama dengan berkunjung ke Masjid Jami Nurul Iman, Jalan Cosmos RT 02/RW 01, Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (7/6).
Kedatangan Basuki ke kawasan tersebut langsung disambut ratusan warga yang telah menunggunya sejak siang. Setelah melayani permintaan foto dari warga, Basuki menyerahkan bantuan dana Badan Amil Zakat Infaq Shadaqah (BAZIS) DKI Jakarta sebesar RP 15 juta kepada pengurus masjid setempat.
"Atas nama pribadi dan Pemprov DKI, saya menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa dan tentu mohon maaf lahir dan batin," kata Basuki saat menyapa warga bersama pengurus Masjid Nurul Iman, Selasa (7/6).
Ia mengatakan, kegiatan Safari Ramadan tahun ini lebih difokuskan dengan melakukan kunjungan ke masjid maupun musala di lingkungan permukiman warga.
"Kita tidak mau lagi Safari Ramadan sekadar keliling ke kantor pemerintah. Lebih baik langsung ke masjid atau surau yang ada di permukiman warga agar kita tahu aspirasi, kondisi sarana ibadah," ujarnya.
Dalam Safari Ramadan ini, Basuki menyempatkan diri mengunjungi Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kedoya Utara, yang letaknya bersebelahan dengan Masjid Nurul Iman.