Fasilitas Olahraga di Monas akan Diperbanyak

Senin, 06 Juni 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 3382

Fasilitas di Monas dan Taman Banteng akan Diperbanyak

(Foto: Yopie Oscar)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meminta agar fasilitas olahraga di Monas dan Lapangan Banteng segera ditambah. Hal ini agar bisa digunakan warga untuk berolahraga sampai malam hari.

Kita bisa sediakan mereka lokasi untuk kegiatan positif di Monas dan Lapangan Banteng

"Umumnya rumah warga di permukiman penduduk itu sangat padat, anak-anak kurang pengawasan. Kita bisa sediakan mereka lokasi untuk kegiatan positif di Monas dan Lapangan Banteng," ujarnya, Senin (6/6).

‎Menurutnya penerangan di sarana olahraga di kedua kawasan tersebut harus juga ditambah. Sehingga anak-anak lebih baik berolahraga daripada melakukan hal negatif seperti tawuran.

"Toiletnya dikasih shower. Jadi mereka juga bisa mandi gratis di sana, belum tentu di rumah mereka juga kondisi airnya baik," katanya.

Hal ini dilakukan lantaran di RPTRA dilakukan pembatasan penggunaan sampai jam 10 malam. Sehingga anak-anak muda tidak ada lokasi lain untuk melakukan interaksi positif seperti berolahraga.

"Di rumah mereka harus tidur bergantian, makanya mereka keluar. Silakan saja berolahraga bola atau basket di Monas dan Lapangan Banteng," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Fasilitas Umum untuk Lansia akan Digratiskan

Fasilitas Umum untuk Lansia akan Digratiskan‎

Senin, 06 Juni 2016 5577

 Ahok : Fasilitas RSUD Cengkareng

Basuki Apresiasi Fasilitas RSUD Cengkareng

Selasa, 31 Mei 2016 5611

Taman Sawo Disulap Jadi RPTRA

Taman Sawo Disulap Jadi RPTRA

Senin, 30 Mei 2016 7696

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks