Basuki Ingin Pembeli OP dan Pasar Murah Terdata

Kamis, 02 Juni 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3519

       Basuki Ingin Pembeli Operasi Pasar Terdata

(Foto: Reza Hapiz)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta hari ini secara resmi meluncurkan Kartu Jakarta One. Peluncuran kartu multifungsi itu salah satunya dimaksudkan untuk mendata para pembeli bahan makanan pokok di kegiatan Operasi Pasar (OP) dan Pasar Murah.

Kami mau tahu siapa yang beli. Kalau nggak bahaya, tiap kali operasi pasar nggak tahu siapa yang beli

"Kami mau tahu siapa yang beli. Kalau nggak bahaya, tiap kali operasi pasar nggak tahu siapa yang beli. Barangnya habis dalam sekejap. Kalau ada kartu kan gampang. Makanya hari ini salah satunya saya mau luncurkan Jakarta One," kata Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta di Balai Kota DKI, Kamis (2/6).

Ia mengungkapkan, selama ini kegiatan OP dan Pasar Murah yang menjual bahan makanan pokok bersubsidi dengan harga murah, kurang tepat sasaran. Karena itu, mulai saat ini dua kegiatan tersebut dipusatkan di rumah susun dan diprioritaskan untuk siswa pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP).

"Kami memang ingin pasar murah terus. Tapi kan musti tahu sasarannya. Makanya kami putuskan gelar di rusun sama pemegang KJP," ucapnya.

Menurut Basuki, dengan diluncurkannya Kartu Jakarta One, pembeli bahan makanan pokok di kegiatan OP dan Pasar Murah nantinya dapat lebih terdata dan terkontrol. Ke depan, seluruh transaksi dalam kegiatan itu harus menggunakan kartu dan dilakukan dengan non tunai.

"Ke depan semua operasi pasar harus gunakan kartu. Termasuk beras keluarga sejahtera. Beras raskin itu harus dikontrol," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI Gelar Pasar Murah di 5 Titik

DKI Gelar Pasar Murah di 5 Titik

Rabu, 01 Juni 2016 5286

 Jelang Puasa, Harga Ayam Melonjak 80 Persen

Jelang Puasa, Harga Ayam Meroket

Selasa, 31 Mei 2016 2369

 Basuki Usul Impor Daging Tetap Dibuka

Basuki Usul Impor Daging Tetap Dibuka

Selasa, 31 Mei 2016 3687

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307855

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks