Jakut Tambah 31 RPTRA Tahun Ini

Selasa, 31 Mei 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4291

2016, Sebanyak 31 RPTRA Akan Dibangun di Jakut

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 31 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) akan dibangun di 16 kelurahan di Jakarta Utara pada tahun ini. Pembangunan akan dilakukan oleh Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2016.

Saat ini dalam proses lelang. Mudah-mudahan pembangunannya lancar dan tak ada masalah di lapangan

Kasudin Perumahan dan Gedung Pemda Jakarta Utara, Agus Supriyono mengatakan, rencananya pembangunan akan dilakukan di atas lahan milik Pemprov DKI.

“Saat ini dalam proses lelang. Mudah-mudahan pembangunannya lancar dan tak ada masalah di lapangan,”ujar Agus, Selasa (31/5).

Direncanakan, pembangunanan ke-31 lokasi RPTRA di antaranya di Jalan Haji Amsir RW 03 (Kelurahan Sunter Jaya), Jalan Bingkesmas RW 04 (Kelurahan Sunter Jaya), Jalan Agung Permai RW 11 (Kelurahan Sunter Agung),  Taman Jalan Kelapa Nias IX RT 08/15 (Kelurahan Pegangsaan Dua), Kebun/ balai pembibitan Jakarta Utara Jalan Kamal Muara Raya RT 07/01 (Kelurahan Kamal Muara), Jalan Vikamas Barat 6 RT 03, 04 dan 05/03 (Kelurahan Kapuk Muara), serta Jalan Ancol Barat RT 06/01 (Kelurahan Ancol).  

Ditambahkan Agus, rencana pembangunan tertuang dalam Keputusan Gubernur DKI No.1265 Tahun 2016, tentang penujukkan penggunaan tanah milik pemerintah untuk lokasi pembuatan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak.

BERITA TERKAIT
       Pembangunan RPTRA di Jaksel Tinggal Dua Lokasi

Hingga Akhir Tahun Jaksel Tambah 2 RPTRA

Selasa, 31 Mei 2016 3779

 RPTRA Sarana untuk Warga DKI Lebih Bahagia

RPTRA Sarana untuk Warga DKI Lebih Bahagia

Selasa, 31 Mei 2016 3904

Gubernur Resmikan RPTRA Penggilingan dan Jatinegara

RPTRA Penggilingan dan Jatinegara Diresmikan

Kamis, 12 Mei 2016 7958

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307908

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks